Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Berita
Pastikan Bebas Pungli, KPKNL Padang Lakukan Internalisasi
Andy Raffiwan
Senin, 10 Desember 2018   |   242 kali

Padang - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padang menggelar rapat internal terkait Imbauan Pemberantasan Pungutan Liar di Lingkungan Kementerian Keuangan yang bertempat di Aula KPKNL Padang, Kamis, 6 Desember 2018. Kegiatan ini dilaksanakan terkait KMK Nomor 190/KMK.09/2018 tentang Pembentukan Satuan Tugas Pemberantasan Pungutan Liar di Lingkungan Kementerian Keuangan (Satgas Pusat) yang mempunyai tugas kegiatan utama yaitu berupa inspeksi mendadak pada unit-unit kerja tertentu, kunjungan mistery guest, dan wawancara terbuka kepada pengguna layanan di lokasi kantor pada waktu dan wilayah tertentu.

Acara ini dihadiri oleh Kepala KPKNL Padang, seluruh pejabat eselon IV, pegawai, tenaga pramubhakti hingga petugas pengamanan. Kepala KPKNL Padang, Ali Mahmud dalam sambutannya menyampaikan bahwa rapat kali ini untuk mengimbau seluruh individu di KPKNL Padang agar selalu menjaga integritas dan memberikan pelayanan prima tanpa menerima atau mengharapkan imbalan tertentu dari pengguna layanan KPKNL Padang. Seluruh seksi terkait juga diimbau agar mengantisipasi segala celah dimana dimungkinkan terjadi pungutan liar.

Sebagai usaha preventif, KPKNL Padang telah mempublikasikan standar pelayanan beserta tarif-tarif PNBP sesuai peraturan yang berlaku. Dengan adanya usaha tersebut, diharapkan tidak ada oknum-oknum yang memanfaatkan pelayanan pada KPKNL Padang. Pungutan Liar dalam pemberantasannya memerlukan komitmen dari seluruh individu di Lingkungan KPKNL Padang mulai dari pejabat, pegawai, hingga tenaga pramubhakti dan petugas pengamanan. Keberhasilan KPKNL Padang sebagai kantor berpredikat WBK, telah menjadi satu bukti komitmen KPKNL Padang untuk menolak segala bentuk korupsi termasuk Pungutan Liar.

(Teks/Foto: Vilda Yahya Pragita Sari/Yaofan Syukur) 

Foto Terkait Berita
Kontak
Jalan Perintis Kemerdekaan No. 79, Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat, Kode Pos 25129
(0751) 28299
(0751) 21306
kpknlpadang@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini