Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Makassar > Berita
Pesan “Optimis” dari Kepala Kanwil DJKN Sulseltrabar yang Baru
Gusnadi
Selasa, 07 Maret 2023   |   44 kali

Senin, 6 Maret 2023 pukul 14.30 WITA di GKN II, bertempat di ruang Kepala Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat diadakan silaturahmi dengan Kepala Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat yang baru yakni Arif Bintarto Yuwono dengan perwakilan dari KPKNL Makassar yang dipimpin Harmaji. Pada Kesempatan tersebut Arif Bintarto Yuwono memperkenalkan diri dan menceritakan pengalaman beliau sebelum menjabat sebagai Kepala Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat. Selanjutnya perkenalan dari pegawai KPKNL Makassar yang hadir dan secara singkat Harmaji menyampaikan kondisi Sumber Daya Manusia pada KPKNL Makassar, Capaian Kinerja 2022 serta target 2023.

Dalam perkenalan tersebut Kepala Kanwil menyampaikan apresiasi dan ucapkan terima kasih atas capaian kinerja KPKNL Makassar tahun 2022 dengan NKO sebesar 114, 75. Untuk kinerja  tahun 2023  dengan target yang cukup tinggi beliau berpesan akan pentingnya komunikasi dan koordinasi serta semangat optimis untuk mencapai tujuan bersama . Komunikasi menurut beliau mudah untuk diucapkan namun tidak mudah untuk dikerjakan , dengan komunikasi yang baik diharapkan kerja sama antara Kanwil dengan KPKNL di lingkungan Kanwil DJKN Sulseltrabar juga dengan para pemangku kepentingan dapat menemukan solusi-solusi untuk mencapai seluruh target di tahun 2023.  Di bidang sumber daya manusia khususnya menyangkut jumlah pegawai pada KPKNL Makassar diharapkan  agar memberdayakan semua SDM yang ada dan berharap semoga mendapatkan tambahan pegawai di masa yang akan datang. Beliau juga berpesan agar Kehumasan di KPKNL ditingkatkan dalam pemberitaan dan media social yang bersifat positif sehingga peran KPKNL dapat diketahui oleh masyarakat umum.

Kepala Kanwil sangat mendukung KPKNL Makassar dalam membangun ZI WBK dan semoga KPKNL Makassar mendapatkan predikat ZI WBK di tahun 2023 dengan melaksanakan monitoring dan evaluasi secara detail dan berkala guna peningkatan kualitas layanan kepada seluruh pengguna jasa. Tak lupa beliau berpesan agar seluruh pegawai KPKNL Makassar menjaga integritas dan senantiasa menerapkan nilai-nilai Kementerian Keuangan.

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Jend. Urip Sumoharjo Km. 4 Gedung Keuangan Negara I Lt. 2 Makassar - 90232, Kotak Pos 1280
(0411) 456115
(0411) 456116
kpknlmakassar@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini