Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Lhokseumawe > Berita
Lelang Expo 2023: Majukan UMKM Majukan Ekonomi Lhokseumawe
Wely Putri Melati
Selasa, 28 Februari 2023   |   510 kali

Lelang Expo 2023: Majukan UMKM Majukan Ekonomi Lhokseumawe

 

LHOKSEUMAWE—Sabtu (25/2/2023), KPKNL Lhokseumawe berkolaborasi dengan elemen perbankan di Lhokseumawe berupaya memajukan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Lhokseumawe melalui Lelang Expo 2023. Kegiatan yang digelar di Kantor Bank Aceh Cabang Merdeka Lhokseumawe tersebut turut dihadiri oleh PJ Walikota Lhokseumawe, Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Kantor Wilayah DJKN Aceh, Jajaran Kemenkeu Satu Lhokseumawe, Bank Indonesia Kantor Perwakilkan Lhokseumawe, para pelaku UMKM hingga masyarakat Lhokseumawe.

Lelang Expo 2023 dilaksanakan sebagai bentuk pembinaan terhadap UMKM di Lhokseumawe. Pembinaan tersebut diharapkan dapat menjadi pendorong aktivitas ekonomi UMKM, mendekatkan masyarakat umum dengan lelang yang dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) sekaligus instrumen bagi Pemulihan Ekonomi Nasional, khususnya di Lhokseumawe.

Plt. Kepala Kanwil DJKN Aceh, Novrizal, menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan lelang di Indonesia, masih banyak masyarat yang menjadi korban penipuan lelang dari pihak yang tidak bertanggung jawab. “Kanwil DJKN Aceh beserta jajaran perbankan melaksanakan Lelang Expo dengan tujuan agar lelang bisa kita publikasikan di tengah-tengah masyarakat Aceh, dan jangan sampai ada lagi masyarakat yang tertipu dengan penipuan bermodus lelang” kata Novrizal.

Novrizal menambahkan bahwa lelang merupakan wadah bagi UMKM untuk memasarkan produknya. “Terkait lelang, mungkin masyarakat hanya kenal lelang sitaan atau jaminan dari perbankan, padahal lelang itu sangat luas. Kita juga memfasilitasi UMKM untuk memasarkan produk-produknya di tengah masyarakat melalui portal lelang yaitu lelang go id” katanya lagi.

Kepala KPKNL Lhokseumawe, Bono Yudianto menyampaikan bahwa pandemi yang melanda seluruh dunia telah memukul sendi-sendi kehidupan, termasuk ekonomi. “Terbatasnya mobilitas dan penurunan daya beli masyarakat menyebabkan hampir semua sektor mengalami tekanan, tidak terkecuali juga usaha mikro, kecil, dan menengah termasuk di Aceh.”

Bono turut menyampaikan bahwa kegiatan Lelang Expo merupakan upaya nyata seluruh pihak untuk berkontribusi dalam pemulihan ekonomi pasca pandemi sekaligus rangkaian perayaan 115 tahun lelang di Indonesia.

Pada kesempatan yang sama, turut hadir Direktur Dana dan Jasa Bank Aceh, Amal Hasan, yang menyampaikan sambutan, “Kegiatan kali ini merupakan suatu momentum untuk mengedukasi masyarakat bagaimana proses lelang itu dilakukan. Sekarang proses lelang itu sudah sangat modern, lelang sudah digital dan ini memudahkan masyarakat sekaligus menepis anggapan-anggapan negatif kalau lelang bisa dimanipulasi, sekarang jadi mudah, transparan, dan alhamdullilah prosesnya tidak berbeli-belit” kata Amal.

Amal juga mengatakan bahwa UMKM di bawah binaan Bank Aceh telah digitalisasi, khususnya pada proses transaksinya. “Inilah peran kita selaku stakeholder untuk mendorong pergerakan pertumbuhan UMKM di wilayah Aceh yang mudah-mudahan bisa menstimulasi dunia usaha untuk menjadi lebih produktif. Harapan kita peraturan intermediasi perbankan secara umum di wilayah Lhokseumawe akan fokus kepada pembiayaan dan pemberdayaan UMKM” kata Amal.

Nada positif pun disampaikan oleh Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Lhokseumawe, Rio Wardano mengenai modernisasi lelang melalui lelang go id. Rio menyampaikan bahwa salah satu cara marketing dari UMKM di Lhokseumawe adalah melalui lelang go id. “Kalau lelang itu ada yang sifatnya eksekusi dan transaksional ekonomi. Kami Bank Indonesia memandang perlu untuk berkerja sama dengan seluruh pihak untuk memajukan UMKM.”

Rio menjelaskan bahwa kontribusi UMKM pada Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Nasional lebih dari 60 persen dan menyerap tenaga kerja sekitar 97 persen. “Oleh karena itu UMKM dipandang perlu menjadi salah satu tonggak dan mesin ekonomi utama di wilayah Indonesia. Ketika pandemi kita susah bepergian, ternyata transaksi pada e-commerce meningkat, di seluruh Indonesia ada 140 juta transaksi hanya pada Agustus 2022. Ini menandakan bahwa era digital ini telah menggantikan era konvensional” kata Rio.

Selain itu, Rio mengatakan terdapat 136 UMKM yang pernah mengikuti lelang, “Kami melihat aplikasi lelang go id, ternyata UMKM ini diuntungkan dengan exposure, dengan aplikasi yang sifatnya global. Jadi kalau lelang itu disampaikan melalui aplikasi, dari Sabang sampai Merauke dapat melihat sekaligus bertransaksi. Itu bisa menjadi dorongan bagi UMKM di Aceh untuk dapat berperan lebih kuat lagi” ujarnya.

Pj Walikota Lhokseumawe, Imran, turut hadir sekaligus membuka perhelatan Lelang Expo 2023. Imran berharap Lelang Expo 2023 menjadi wadah yang strategis untuk mengubah perspektif publik bahwa lelang mudah, “Jadi kalau selama ini kita lihat, ketika ada lelang, paling yang tahu itu hanya yang buka surat kabar. Saat ini lelang bisa diakses oleh semua orang” kata Imran.

Imran kembali menjelaskan besarnya pengaruh pandemi Covid-19 terhadap perekonomian Lhokseumawe, dengan penurunan terbesarnya mencapai sekitar 1,4 persen hingga membuat perusahaan-perusahaan merumahkan atau memberhentikan pegawainya. “Tapi hanya dua komponen yang terus berjalan, satu sektor pertanian, kedua sektor UMKM. Inilah kesempatan kita mereformulasi perilaku ekonomi kita” tegas Imran.

Imran mengajak seluruh peserta Lelang Expo untuk mengembangkan UMKM secara berkelanjutan karena UMKM dapat menjadi penyerap tenaga kerja sekaligus penopang perekonomian di Lhokseumawe, bahkan di Indonesia.

Kegiatan Lelang Expo 2023 merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Tahun Lelang Indonesia dimana tahun ini sudah menginjak 115 tahun. Lelang Expo diadakan dengan bertujuan untuk mengenalkan gambaran secara utuh kepada masyarakat serta stakeholder mengenai apa dan bagaimana Lelang; menggali potensi pasar lelang di wilayah kerja unit vertikal DJKN; dan, menggali lebih jauh potensi penjualan produk-produk UMKM melalui Portal Lelang Indonesia. (Penulis Mat and tim)
Foto Terkait Berita
Kontak
Jalan T. Hamzah Bendahara, Desa Mon Geudong, Kota Lhokseumawe, 24351, Pengaduan : Whatsapp 082164814600
(0645) 631600
(0645) 631234
kpknllhokseumawe@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini