Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Cirebon > Berita
Talkshow Outlook Perekonomian Ciayumajakuning Tahun 2024
Rohman Juani
Selasa, 23 Januari 2024   |   62 kali

Cirebon (23/01) KPKNL Cirebon menghadiri Talkshow Kolaboratif Outlook Perekonomian Ciayumajakuning Tahun 2024 yang diselenggarakan di Sasana Gunung Jati KPw Bank Indonesia Cirebon.

Talkshow dimoderatori oleh Nirmala Rustini, Kepala KPP Pratama Cirebon Satu dengan Narasumber Nurfatoni, Kepala KPPN Cirebon, Hestu Wibowo, Kepala KPw Bank Indonesia Cirebon, Dr. H. Lalan Soeherlan, Kepala BKAD Kabupaten Majalengka, dan Aris Budiyanto, Kepala BPS Kota Cirebon.

Talkshow dibuka oleh Drs. Sumanto, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Cirebon. Beliau menyampaikan terkait perkembangan makro dari Metropolitan Cirebon Raya dimana meliputi wilayah Kota dan Kabupaten Cirebon, Indramayu, Majelengka, dan Kuningan (Ciayumajakuning). Pengembangan meliputi Proyek Strategis Nasional (PSN) maupun perkembangan regional. Pada tahun 2023 pertumbuhan perekonomian di Metropolitan Cirebon Raya sudah baik, semoga di tahun 2024 bisa jauh lebih baik lagi dengan saling mengisi dan kolaborasi yang akomodatif demi kemakmuran rakyat.

Narasumber Pertama yang memaparkan materi adalah Hestu Wibowo, Kepala KPw Bank Indonesia Cirebon. Beliau menyampaikan Kerangka Perekonomian dari Kebijakan Moneter Bank Indonesia. Pada tahun 2024 ini perekonomian dunia mulai pulih tetapi ketidakpastian masih tinggi. Pertumbuhan ekonomi Indonesia menjadi salah satu yang mampu tetap bertahan di tengah krisis ekonomi global. Tahun 2024 diproyeksikan akan tetap tumbuh positif dikisaran 4,8% sampai 5,6%.

Narasumber kedua yaitu Nurfatoni, Kepala KPPN Cirebon. Beliau menyampaikan Kebijakan Fiskal Pemerintah dengan instrument APBN. Dampak adanya Geopolitik ditahun 2023 masih terasa dari adanya embargo komodita. Beliau menyampaikan bahwa dana transfer ke derah perlu dioptimalkan oleh Pemerintah Daerah, seperti DAK Fisik, Dana Desa serta TKD yang Rp 11,07 Triliun angka yang jauh lebih besar dari Belanja Kementerian/Lembaga yang hanya Rp 3,98 Triliun. Fungsi Kebijakan Fiskal di tahun 2024 baik dari Fungsi Distribusi, Stabilisasi APBN, Fungsi Alokasi APBN, Reformasi Fiskal secara Holistik, serta Langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran Tahun 2024.

Aris Budiyanto, Kepala BPS Kota Cirebon sebagai narasumber ketiga menyampaikan potensi besar yang ada pada daerah Ciayumajakuning dimana perekonomian yang besar dari sektor pertanian, Kehutanan, Perikanan, Pengolahan, serta Perdagangan Besar dan Eceran. Beliau juga menyampaiakan terkait Gini Rasio untuk melihat kesenjangan ekonomi masyarakat dimana nilai nya menghasilkan kesenjangan yang menurun. Tingkat kemiskinan ekstrim dan pengangguran terbuka menurun.

Narasumber terakhir merupakan Dr. H. Lalan Soeherlan, Kepala BKAD Kabupaten Majalengka. Beliau menyampaikan Proyek Strategis Nasional di Majalengka seperti Tol Cisumdawu dan Bandara Kertajati yang sangat memberikan dampak positif terhadap Majalengka serta daerah di Ciayumajakuning. Pada tahun 2023 banyak indrustri-indusri baru yang tumbuh diluar sektor utama Majalengka terkait pertanian. Pada tahun 2024 Majalengka berusaha untuk meningkatkan sektor wisata melalui industri kreatif dengan dibentuk desa-desa wisata. Beliau juga menjelaskan terkait beberapa potensi besar apabila kereta cepat diperpanjang sampai Bandara Kertajati.

Kegiatan Talkshow dilanjutkan dengan sesi diskusi oleh peserta talkshow. Semoga dengan adanya Talkshow Kolaboratif Outlook Perekonomian Ciayumajakuning Tahun 2024 ini dapat memberi gambaran serta menentukan arah kebijakan yang diambil untuk tahun 2024 yang lebih baik.

#Perekonomian #Ciayumajakuning #IniPunyaKita #UangKita #KPKNLCirebon #KPKNLCirebonBOM

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 48 Cirebon - 45122
(0231) 202513
(0231) 238773
kpknlcirebon@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini