Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Biak > Berita
Morning Call KPKNL Biak di Awal Tahun 2019
Ardiansyah Noor Ilham
Kamis, 10 Januari 2019   |   209 kali

Mengawali tahun baru Masehi 2019, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Biak mengadakan morning call perdana yang diikuti oleh seluruh pegawai KPKNL Biak pada hari Senin, 7 Januari 2019. Morning call kali ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya dengan adanya tiga wajah baru pada jajaran pelaksana KPKNL Biak.

Ibung Prasetiya, selaku Kepala Seksi Kepatuhan Internal (KI) mengawali materi rapat dengan pemaparan mengenai Laporan Capaian Kinerja KPKNL Biak periode Triwulan IV tahun 2018. Secara keseluruhan, realisasi IKU (Indikator Kinerja Utama) KPKNL Biak sangat bagus dengan nilai NKO (Nilai Kinerja Organisasi) 115,08%. “Kalau bisa ijo royo-royo begini makin baik,” seloroh Ibung. Mengenai pengisian e-performance, Ibung juga berkata bahwa jika masih ragu-ragu mengenai IKU agar lebih baik berkoordinasi dengan KI demi menunjang keakuratan saat pengisian.

Pada sesi selanjutnya, Adi Suharna selaku Kepala KPKNL Biak menambahkan agar pegawai KPKNL Biak melakukan persiapan sebaik mungkin untuk memenuhi penilaian Kantor Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Di akhir acara, Adi membuka sesi masukan dan kritikan kepada seluruh pegawai KPKNL Biak dengan harapan agar dapat meningkatkan kinerja KPKNL Biak ke depannya.

(Penulis/Gambar) :ANI/ADG

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Majapahit No. 1, Kel. Karang Mulia, Distrik Samofa, Kab. Biak Numfor, Prop. Papua
(0981) 26111
(0981) 26466
kpknlbiak@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini