Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Batam > Berita
Aplikasi SIMAN Bagai Lemari Aset Digital
N/a
Selasa, 11 November 2014   |   1263 kali

Bintan – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Batam menggelar sosialisasi Tata Cara Pelaksanaan Penghapusan Barang Milik Negara sebagaimana amanat Peraturan Menteri Keuangan Nomor 50/PMK.06/2014 dan Penerapan Sistem Informasi Manajemen Aset Negara (SIMAN) di Pulau Bintan. Seluruh satker yang berada di wilayah kerja KPKNL Batam menghadiri sosialisasi tersebut.

Kepala KPKNL batam yang diwakili Kepala Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara Edgar Joseph Ronny P pada awal sambutannya menyampaikan pentingnya pemahaman satker mengenai tata cara Penghapusan BMN dan  Aplikasi SIMAN. Aplikasi SIMAN bagai lemari aset digital. Satker akan mudah mengambil segala sesuatu yang berhubungan dengan pengelolaan aset dari lemari tersebut. Memang awalnya membutuhkan sumber daya yang besar untuk melakukan input data. Tetapi, selanjutnya akan memudahkan satker dalam administrasi asset. ”Kami mohon bantuan semua satker melakukan input asset ke aplikasi SIMAN dengan baik dan benar", demikian disampaikan Edgar.

Mengingat jumlah satker sangat banyak maka KPKNL Batam melaksanakan sosialisasi dalam dua hari. Hari pertama meliputi satker Kejaksaan  Mahkamah Agung, Kementerian Hukum dan Ham, Kementerian Pertanian, Kementerian Pendidikan Nasional, BKKBN Provinsi Kepulauan Riau  dan Perwakilan BPKP Provinsi Kepulauan Riau. Sedangkan pada hari kedua meliputi Kementerian Agama, BPS, BPN dan Kantor SAR Tanjungpinang.

Terkait dengan tata cara penghapusan BMN lebih rinci disampaikan oleh Arief Zainal, Seksi PKN KPKNL Batam. Arief mengharapkan agar satker memahami Tata cara Pelaksanaan Penghapusan Barang Milik Negara sehingga dalam prakteknya akan memudahkan satker apabila akan melakukan penghapusan BMN.

Dalam penerapan Sistem Informasi Manajemen Aset Negara (SIMAN), Helmi Mufham mengupas tuntas aplikasi dimaksud baik teori maupun praktek. Dalam praktek Aplikasi SIMAN, peserta sosialisasi sangat antusias dan banyak menanyakan penggunaan SIMAN. KPKNL Batam dengan lugas menjelaskan dan memberikan pemahaman kepada seluruh satker. Peserta sosialisasi berharap KPKNL Batam melakukan asistensi terhadap kendala yang mungkin dihadapi dalam melakukan input data ke aplikasi SIMAN. 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini