Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Sumatera Utara > Berita
Apresiasi Kinerja Satker, Kanwil DJKN Sumatera Utara Gelar Anugerah Pengelolaan BMN
N/a
Selasa, 01 Desember 2015   |   1989 kali

Medan – Memperingati ulang tahun Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN)  ke-9, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Sumatera Utara menggelar refleksi dan apresiasi pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) di propinsi Sumatera Utara (26/11). Acara yang digelar di Medan ini dimaksudkan untuk mengapresiasi satuan kerja dan kementerian/lembaga dalam mengelola Barang Milik Negara (BMN), demikian Kepala Kanwil DJKN Sumut Lukman Effendi menjelaskan.

Hadir pada acara tersebut Direktur Jenderal Kekayaan Negara, Sekretaris DJKN, Direktur Barang Milik Negara, ,Para Kepala Kantor Wilayah DJKN dan Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang seluruh Sumatera.

Direktur Jenderal Kekayaan Negara Sonny Loho menyampaikan bahwa makna refleksi dan apresiasi ini adalah upaya DJKN sebagai pengelola kekayaan negara untuk mendorong para pengguna BMN menggunakan dan memanafaatkan BMN yang dikuasainya untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat..  “Refleksi dan apresiasi ini bukan penilaian akhir atas kerjasama yang sudah dibangun oleh pengguna barang dan pengelola barang tetapi merupakan titik awal sinergi antara pengelola dan pengguna barang,” lanjut Sonny.

Selanjutnya, lelaki kelahiran Jakarta 1957 ini pun menekankan bahwa BMN merupakan salah satu resources penting dalam penyelenggaraan pemerintah dan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pada sambutannya ini pun Sonny menyampaikan bahwa DJKN sedang dalam tahap transformasi menjadi asset manager sepenuhnya, bukan lagi sekedar asset administrator.

“Segala sesuatu yang berhubungan dengan aset negara harus dilakukan dengan prinsip transparan, cepat, dan profesional,” tegas Sonny. Sonny menjelaskan bahwa hal tersebut dapat dicapai apabila ada kerja sama dan sinergi antara pengelola barang dengan pengguna. Pada akhir sambutannya, pria yang sebelumnya menjabat sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Keuangan ini menyampaikan agar bersama-sama menjaga aset negara, memastikan aset negara betul-betul digunakan untuk kepentingan negara, menghasilkan penerimaan bagi negara, serta dapat memperbaiki fiskal serta makro ekonomi bangsa Indonesia.

Mengakhiri sambutannya sekaligus membuka secara resmi acara refleksi pengelolaan BMN di Sumatera Utara Sonny berharap refleksi dan apresiasi yang diberikan menjadi kunci sukses bagi kerjasama dan upaya terus menerus di bidang pengelolaan BMN di wilayah Sumatera Utara serta sinergi yang telah dibangun dapat diterukan dan ditingkatkan.

Sebelumnya, Kepala Kanwil DJKN Sumatera Utara, selaku Ketua Pelaksana Kegiatan melaporkan adanya kenaikan nilai BMN yang cukup signifikan. “Semester I tahun 2015 nilai BMN di Sumatera Utara sebesar 55 Triliun Rupiah yang tersebar di 1.331 Satuan Kerja (Satker) pada 46 Koordinator Wilayah (Korwil),” jelas Lukman.

Di hadapan para Kepala Koordinator Wilayah Kementerian/Lembaga dan para Kepala Satuan Kerja Kementerian/Lembaga di Sumatera Utara yang hadir Lukman pun menekankan agar dengan semangat pengelolaan BMN yang baik hendaknya bisa menumbuhkan rasa cinta pada aset negara. Pada akhir laporannya, Lukman menyampaikan bahwa dengan adanya pemberian apresiasi ini dapat membuat pengelolaan BMN menjadi lebih baik lagi dan berkelanjutan.

Dan Inilah daftar pemenang penghargaaan apresiasi pengelolaan BMN se-Sumatera Utara

I.          Penghargaan untuk Kinerja Pengelolaan dan Penatausahaan BMN Tingkat Korwil

a.      Penerima Penghargaan Tingkat Koordinator Wilayah dengan jumlah satker 1 – 10 satker

 

No.

Kategori

Peringkat

Nama Korwil

K/L

1.

Penatausahaan BMN

Terbaik 1

Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara

BKN

Terbaik 2

 

Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan Pembanguan Sumatera Utara

BPKP

 

 

Terbaik 3

Lembaga Penyiaran Publik Televisi  Republik Indonesia Sumatera Utara

LPP TVRI

2.

Pengelolaan

BMN

Terbaik 1

 

Balai Diklat Industri Regional I Medan

Kementerian Perindustrian

Terbaik 2

Perwakilan Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional Provinsi Sumatera Utara

BKKBN

 

Terbaik 3

Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia Medan

LPP RRI

 

b.      Kelompok Korwil dengan jumlah satker > 10 satker

 

No.

Kategori

 

Peringkat

Nama Korwil

K/L

1.

Penatausahaan BMN

Terbaik 1

 

 

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara Provinsi Sumatera Utara

Kementerian Keuangan

 

Terbaik 2

Pengadilan Tinggi Agama Medan

MA

Terbaik 3

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara

BPS

2.

Pengelolaan

BMN

Terbaik 1

 

Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuseur

KLH dan Kehutanan

Terbaik 2

 

Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara

BPS

Terbaik 3

Kantor Wilayah  Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Utara

Kementaru/

BPN

 

II.        Penghargaan untuk Kinerja Pengelolaan dan Penatausahaan BMN Tingkat Satker

 

No.

KPKNL

Kategori

Peringkat

Nama Satker

1.

Medan

Penatausahaan BMN

 

Terbaik 1

 

Kantor Kementerian Agama Kota Binjai

Terbaik 2

 

Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Wampu Sei Ular

Terbaik 3

Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pekan Bahorok

Pengelolaan BMN

Terbaik 1

 

Balai Besar Taman Nasional Gunung Leuseur

Terbaik 2

 

Universitas Negeri Medan

 

Terbaik 3

Balai Besar Karantina Pertanian Belawan

2.

Pematang Siantar

Penatausahaan BMN

 

Terbaik 1

 

Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan Sidikalang

Terbaik 2

 

Madrasah Aliyah Negeri  Kota Pematang Siantar

Terbaik 3

Madrasah Tsanawiyah Negeri Kota Tebing Tinggi

Pengelolaan BMN

Terbaik 1

 

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Dairi

Terbaik 2

 

Kejaksaan Negeri Kota Pematang Siantar

Terbaik 3

Kantor Pertanahan Kabupaten Simalungun

3.

Kisaran

Penatausahaan BMN

 

Terbaik 1

 

Badan Pusat Statistik Kabupaten Batubara

Terbaik 2

 

Madrasah Ibtidaiyah Negeri Mutiara Kisaran

Terbaik 3

Madrasah Aliyah Negeri Kisaran

Pengelolaan BMN

Terbaik 1

 

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan

Terbaik 2

 

Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Sei Berombang

Terbaik 3

Stasiun Karantina Pertanian Kelas I Tanjung Balai Asahan

4.

Padang

sidimpuan

Penatausahaan BMN

Terbaik 1

 

Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Sibolga

Terbaik 2

 

Badan Pusat Statistik Kabupaten Padang Lawas

Terbaik 3

Madrasah Tsanawiyah Negeri Nagasaribu

Pengelolaan BMN

Terbaik 1

 

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tapanuli Utara

Terbaik 2

 

Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia Sibolga

Terbaik 3

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tapanuli Tengah

 

III.    Terbaik Penatausahaan dan Pengelolaan BMN Tahun 2014 di lingkungan Kanwil DJKN Sumatera Utara diberika kepada : Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Utara

(Teks/Foto: Tim Humas DJKN)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini