Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat > Berita
Talkshow Anti Korupsi: Semua Bisa Lawan Korupsi
Charles Jimmy
Sabtu, 09 Desember 2023   |   78 kali

Makassar - Telah dilaksanakan kegiatan talkshow anti korupsi dengan tema "Semua Bisa Lawan Anti Korupsi" bertempat di Aula Lantai 3 Badan Keuangan Daerah (BDK) Makassar pada Kamis (7/12). Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Sulseltrabar beserta jajaran, serta perwakilan Kementerian Keuangan Satu. Kegiatan ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2023.

Acara dimulai dengan drama teatrikal anti korupsi yang dipersembahkan oleh pegawai Kementerian Keuangan Satu. Pembukaan acara dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Sulawesi Bagian Selatan, Djaka Kusmartata. Djaka mengungkapkan bahwa kegiatan ini bukan hanya  perayaan simbolis atau formalitas semata, melainkan komitmen bersama dan keseriusan dalam upaya memberantas korupsi, terutama di lingkungan Kementerian Keuangan.

"Dalam rangka hari anti korupsi, kita harus bersatu dan berupaya bersama untuk melawan korupsi. Semesta melawan korupsi, semesta anti korupsi," ujar Djaka.

Dalam penutupannya, Djaka menyampaikan bahwa kejadian awal tahun ini menjadi pukulan berat bagi institusi Kemenkeu, namun juga menjadi hikmah untuk mengambil pelajaran demi meningkatkan integritas dan kinerja agar menjadi yang terbaik di mata masyarakat.

Menyinggung penyebab utama pelaku korupsi, Djaka menekankan bahwa kurangnya kepuasan terhadap yang dimiliki, kurangnya integritas, ekosistem yang tidak memadai, dan tekanan dari pihak tertentu yang menginginkan sesuatu menjadi faktor dominan. Kementerian Keuangan memiliki slogan "integritas adalah identitas," yang menggarisbawahi pentingnya integritas dalam melawan perilaku koruptif. Dalam talkshow ini, Djaka mengajak semua peserta untuk mencari integritas, ide pencegahan korupsi, berkinerja tinggi, dan meningkatkan pelayanan publik sebagai langkah konkret melawan korupsi.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan komitmen anti korupsi oleh seluruh pegawai Kementerian Keuangan Satu. Acara juga menyajikan bincang singkat terkait tema Anti Korupsi, yang diisi oleh Prof. Dr. Haryono Umar MSc, Ak, CA, CPAM selaku Wakil Rektor pada Perbanas Institute, dan Subagio SE, SST Ak., MM, MPA, CFE selaku penyuluh Anti Korupsi Ahli Utama.

Talkshow anti korupsi ini diakhiri dengan pesan penting bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), terutama yang diberi amanah mengelola keuangan negara. Pesan tersebut menekankan pentingnya memisahkan kepentingan penyelenggaraan tugas dengan kepentingan pribadi, serta mendorong budaya malu dan jujur sebagai langkah awal untuk membangun integritas. "Tumbuhkan Budaya Malu, latih diri untuk malu, dan malu jika berbuat tidak benar karena Nurani masih mengingatkan kita bahwa kita memiliki integritas.

Foto Terkait Berita
Kontak
Jl. Jend. Urip Sumohardjo Km. 4 Gedung Keuangan Negara II Lt. 4 Makassar - 90232
(0411) 425245
(0411) 425246
pelayanan.kanwildjkn15@kemenkeu.go.id
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini