Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Tegal > Berita
Bersama Menuju Kota Impian-DJKN yang Nyaman dan Indah
N/a
Senin, 01 Agustus 2016   |   753 kali

Tegal - Kamis, 28 Juli 2016, pada hari ini ada yang lain di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tegal,  seluruh pegawai bersama-sama melakukan perjalanan menuju kota impian (DJKN) yang nyaman dan indah. Perjalanan yang penuh rintangan namun sangat mengasyikan menggunakan pesawat yang diterbangkan oleh Pilot berpengalaman Kapten Aniek Juliarini  didampingi Kopilot Robert dan Nana selaku pramugari.

Ternyata perjalanan menggunakan pesawat menuju kota impian DJKN, merupakan ilustrasi dalam acara In House Training (IHT) Soft Competency oleh Aniek Juliarini dari Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Pengembangan Sumber Daya Manusia, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Kementerian Keuangan Yogyakarta.

Kota impian yang akan dituju oleh para pegawai KPKNL Tegal adalah kota DJKN yang indah dan nyaman, Kota dimana berbagai harapan kita untuk DJKN yang nyaman dan indah untuk ditempati di masa depan. Tujuan kegiatan IHT dalam rangka peningkatan soft competency pegawai KPKNL Tegal untuk menjadi pribadi yang unggul.

Fatimatul Isnaeni Pelaksana Tugas Kepala KPKNL Tegal dalam pembukaan IHT menyampaikan rasa syukur atas kesempatan diadakannya kegiatan ini. Selain Hard Competency diperlukan juga Soft Competency agar dalam melaksanakan pekerjaan berjalan dengan baik sesuai rambu-rambu dan peraturan yang berlaku. Soft competency membentuk perilaku agar dalam pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik, membangun kesadaran dari dalam untuk melaksanakan pekerjaan dengan sepenuh hati, karena salah satu rahasia untuk menjadi sukses adalah perbaikan sikap/perilaku.

Untuk sampai ke kota impian (DJKN) yang nyaman dan indah, ada 5 (lima) titik persinggahan yang akan dilalui untuk sampai ke tujuan yaitu: Integritas, Komunikasi, Etiket kerja, Motivasi dan Team work.

”Sebuah Kota akan indah dan nyaman jika dihuni oleh penduduk yang tahu dan bertindak sesuai aturan. Kota akan indah dan nyaman jika dihuni oleh penduduk yang mempunyai pribadi unggul Integritas, Komunikasi, Etiket kerja, Motivasi dan Team work”, ungkap pilot Aniek Juliarini.

Sebelumnya para pegawai dikelompokan menjadi 5 (team) yang masing team dinamakan sesuai tempat persinggahan/pendaratan. Setiap singgah/mendarat Pilot dan kopilot dalam mengajak seluruh pegawai untuk belajar melalui pelatihan yang dikemas dengan game-game yang menarik dan sangat seru. 

Diakhir acara seluruh peserta In House Training menyusun puzzle dari boarding pass yang diperoleh di setiap titik persinggahan yang bentuk akhirnya menggambarkan nilai pribadi unggul untuk DJKN yang lebih baik. (Seksi Hukum dan Informasi KPKNL Tegal)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini