Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Singkawang > Berita
Forum Serasi KPKNL Singkawang Minggu Pertama Februari 2023
Retno Nur Indah
Selasa, 28 Februari 2023   |   32 kali

SERASI, forum diskusi dan sharing informasi sekaligus motivasi yang diikuti oleh seluruh pegawai KPKNL Singkawang telah dilaksanakan hingga pekan pertama bulan Februari tahun 2023 dengan semangat yang tetap antusias. Kegiatan yang seperti biasa dimulai pada pukul 08.00 pagi ini dilaksanakan secara daring pada hari Selasa hingga Kamis yang diisi dengan kegiatan diskusi interaktif, informatif dan motivatif. Sedangkan khusus tiap Senin diadakan secara luring yang khusus diisi dengan pembacaan Perilaku Utama Nilai-Nilai Kemenkeu, Budaya Kerja Kemenkeu, dan pembacaan quotes atau kata-kata motivasi membangun mental positif dari dan untuk seluruh pegawai KPKNL Singkawang

Selasa (31/01/2023) diskusi Serasi diadakan dengan membahas tema “Tips Membangun Kebiasaan Baru agar Lebih Produktif“ dengan pemateri Ayu Seger Miranda Pamungkas, Pelaksana pada Seksi PKN KPKNL Singkawang. Menurut Ayu saat tahun baru biasanya banyak orang membuat resolusi baru yang bertujuan untuk membangun kebiasaan baik dan menghilangkan kebiasaan buruk. Namun banyak orang gagal dalam upaya membentuk kebiasaan baru, pemateri mengutarakan statistiknya dengan mengutip pendapat seorang peneliti yang menyatakan bahwa hanya 8 persen orang yang berhasil menjalankan resolusi tahun barunya. Pemateri juga menyampaikan dua sebab kegagalan tersebut yakni tujuan yang tidak realistis dan tidak spesifik kebiasaan menunda-nunda. Selanjutnya pemateri menyampaikan sejumlah tips sukses membangun kebiasaan baru, diantaranya dengan mengidentifikasi kebiasaan Anda saat ini, buat kebiasaan yang spesifik dan realistik, buat kebiasaan yang mudah dilakukan, fleksibel, dah juga harus konsisten. 

Rabu (01/02/2023) adalah giliran Ahmad Taufiq Ramadlan menjadi pemateri. Pelaksana pada Seksi PKN ini menyampaikan materi dengan judul “Sejarah Shio Cina”. Shio adalah istilah dalam astrologi Cina yang merujuk pada dua belas binatang yang dianggap mewakili tahun-tahun tertentu dalam siklus kalender Cina. Setiap shio memiliki karakteristik unik dan dipercayai dapat mempengaruhi nasib dan kepribadian seseorang. Pemateri menceritakan sejarah shio Cina dapat dilacak kembali ke zaman Dinasti Shang (sekitar 1600 SM-1046 SM) ketika binatang-binatang ini digunakan sebagai simbol dalam upacara agama dan kultus keagamaan. Awalnya, menurut pemateri, hanya beberapa binatang yang digunakan dalam kalender Cina, namun seiring berjalannya waktu, daftar shio diperluas menjadi dua belas. Pemateri kemudian menceritakan legenda singkat asal-usul masing-masing binatang shio ini beragam, binatang-binatang tersebut dipilih untuk menjadi bagian dari kalender Cina. Beberapa di antaranya berasal dari mitologi Cina, seperti legenda tentang naga dan tikus yang bersaing untuk menjadi shio pertama dalam daftar.

Kamis (02/02/2023), Lunda Nine Aleva, Pelaksana pada Sub Bagian Umum menjadi pemateri diskusi Serasi dengan judul “Multitasking vs Monotasking”. Multitasking didefinisikan sebagai satu aktivitas dalam satu waktu, dan multitasking didefinisikan melakukan banyak aktivitas dalam satu waktu. Sejumlah kelebihan dan kekurangan baik multitasking maupun monotasking disampaikan pemateri untuk lebih memperjelas pembahasan, dan pada bagian akhir sebelum penutp materi, pemateri juga menyampaikan sejumlah tips melatih kemampuan multitasking dan monotasking.

Penulis : Gusti Juliansyah 

Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini