Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Purwokerto > Berita
Membangun Kepribadian KPKNL Purwokerto Yang Excellent
N/a
Kamis, 21 November 2013   |   724 kali

Purwokerto- Pada  Kamis dan Jumat,  14 sd 15 November 2013, seluruh jajaran KPKNL Purwokerto mulai dari pejabat, pegawai, tenaga honorer, tenaga satuan keamanan, dan tenaga cleaning service sejenak keluar dari kotak rutinitas kerja.  Bersinergi dengan Balai Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Yogyakarta, seluruh personil KPKNL Purwokerto mengikuti WorkShop Personality dan Service Exellent di Aula KPKNL Purwokerto.

Pelaksanaan Workshop dengan sistem jemput bola oleh Tim BPPK Yogyakarta ini memang bukan untuk yang pertama kalinya.  “Pada mulanya kegiatan tersebut merupakan program layanan diklat dari Pusdiklat (Pusat Pendidikan dan Pelatihan) KNPK (Kekayaan Negara dan Perimbangan Keuangan) bagi KPKNL-KPKNL Teladan, KPKNL Pekalonganlah yang mengawali sebagai pioneer pada bulan September 2013.  Dan sampai menjelang akhir tahun ini sangat banyak permintaan Workshop Personality dan Service Exellent yang masuk ke BPPK Yogyakarta” demikian kata Ririn Mardiyani, Kepala BPPK Yogyakarta yang berkesempatan hadir di KPKNL Purwokerto untuk membuka acara dan mengisi sesi Personality bagi para pegawai wanita.  BPPK Yogyakarta melayani program diklat regular dan khusus bagi Kementerian Keuangan di wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.
Kegiatan Wokshop hari pertama diisi dengan materi Personality, para peserta dibagi menjadi 6 tim beranggotakan 6-7 peserta ada tim Chibi-Chibi, Bedor, Mendoan, Cemani, Ayahe dan Pinguin dimana masing-masing tim berlomba membuat yel-yel penyemangat yang atraktif.  Pada sesi ini Tim Cemani dinyatakan sebagai yang terbaik meraih 3 poin.  Selanjutnya masing-masing peserta diberikan secarik kertas harapan untuk menuliskan harapannya masing-masing yang kemudian di kalungkan pada pohon harapan. Harapan peserta Workshop ternyata sangat beragam mulai dari bisa dilanjutkan untuk tahun depan, agar saya bisa lebih berani, fresh dan enjoy, tambah ilmu sampai permintaan untuk mengirimkan tayangan materi ke email peserta.  Sesi hari pertama berakhir pada pukul 17.00 WIB, ditutup dengan sesi kepribadian dimana peserta laki-laki dan wanita dipisah untuk diberikan materi seputar tips membawa diri guna memberikan service excellent khususnya kepada stake holder dan secara umum diharapkan sebagai bekal pengembangan diri di depan publik. Acara makin seru dengan pemberian poin untuk keaktifan peserta. Peserta paling aktif hari itu Sulisjuniarti Dwi Sutarto dengan 10 poin keaktifan dan Tim paling aktif terpilih Tim Pinguin meraih 8 poin, Tim Cemani 7 poin dan Tim Ayahe 6 poin.

Kegiatan Workshop hari kedua diisi dengan materi Service Excellent, masih dengan pembagian tim yang sama, materi Service Exelent lebih banyak diisi dengan kegiatan yang mengharuskan kerjasama dan kekompakan dalam tim dimulai dengan Senam Otak “ Making Melodi In My Life, Making Melodi In My Hearth…..sampai dengan aktualisasi Service Exelent dalam cerita pendek berdurasi 10 menit yang dimainkan oleh masing-masing tim. Tema cerita bervariasi dan telah ditentukan oleh pengajar.  Sesi ini ditutup dengan pembagian hadiah kepada tim yang mengumpulkan point keaktifan terbanyak yaitu Tim Chibi-Chibi dengan 11 poin keaktifan, Tim Bedor dengan 10 poin  dan Tim Pinguin dengan 9 poin sedang peserta paling aktif yaitu Yuliani Tri Astuti, Drajat dan Agustina Lies Rahayu.  Diakhir acara dipilih pula peserta terfavorit pilihan peserta yaitu Suwarso Ujianto, Sri Supangati dan Yuliani Tri Astuti.

Basit Sugiyanto menyatakan penyelenggaraan diklat Personality dan Service Exelent di KPKNL Purwokerto merupakan yang keempat kali baginya sejak bulan September lalu dan workshop kali ini menempati tingkatan poin kesan yang tertinggi diantara acara-acara sebelumnya.  Pesertanya heboh dan aktif sangat antusias mengikuti acara Workshop ini sampai dengan akhir acara.  Service Excellent dimulai dari person yang excellent, KPKNL Purwokerto luar biasa! Excellent yes! (Agustina-Tri Joko_KPKNL Pwt)¬
 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini