Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pematang Siantar > Berita
Kontrak Kinerja KPKNL Pematangsiantar 2019 Bisa...Bisa...Bisa
Rahayu Ningsih Sijabat
Senin, 25 Februari 2019   |   184 kali

                KPKNL Pematangsiantar mengadakan acara Penandatanganan Kontrak Kinerja Kementerian Keuangan Four dan Five Tahun 2019. Penandatanganan tersebut dilakukan pada hari Senin, 25 Februari 2019 bertempat di ruang terbuka hijau, Taman KPKNL Pematangsiantar. Adapun maksud dan tujuan pemilihan ruang terbuka hijau agar menciptakan suasana yang tidak kaku dan formal. Kegiatan Penandatangaan Kontrak Kinerja untuk meningkatkan profesionalisme dan akuntabilitas kinerja pegawai karena Kontrak Kinerja tersebut berisi Indikator Kinerja Utama (IKU) yang harus dicapai oleh pegawai Kementerian Keuangan. Selain Indikator Kinerja Utama, Kontrak Kinerja juga terdiri dari Pernyataan Kesanggupan, Peta Strategi untuk unit pemilik peta strategi, Sasaran Kinerja Pegawai, dan Inisiatif Strategi untuk unit pemilik peta strategi.

            Penandatanganan Kontrak Kinerja merupakan implementasi Keputusan Menteri Keuangan Nomor 467/KMK.01/2014 tentang Pengelolaan Kinerja di Lingkungan Kementerian Keuangan. Kepala KPKNL Pematangsiantar, Sumarsono dalam arahannya menyampaikan, Kontrak Kinerja merupakan pernyataan kesanggupan pegawai dalam melaksanakan tugas dan fungsi dengan penuh kesungguhan untuk mencapai target kinerja yang telah ditetapkan, bersedia menerima evaluasi dalam capaiannya dan menerima konsekuensi atas capaian kinerja.

            Pada sesi pertama, penandatangan Kontrak Kinerja dilakukan pada Kemenkeu-Four antara Kepala Kantor KPKNL Pematangsiantar dengan Kepala Seksi. Selanjutnya, dilakukan penandatanganan Kontrak Kinerja Kemenkeu Five antara Kepala Seksi dan Pelaksana di masing-masing Sub Bagian/Seksi secara bergiliran dengan disaksikan oleh Kepala KPKNL Pematangsiantar.

            Mengingat target-target KPKNL Pematangsiantar yang cukup menantang ditahun 2019 yang telah dituangkan di dalam Kontrak Kinerja tersebut, pria yang akrab disapa Sony ini tak bosan untuk  menyampaikan bahwa KPKNL Pematangsiantar harus berfikir Out Of The Box dan Optimis dengan berpegang teguh pada nilai-nilai Kementerian Keuangan terutama Sinergi, karena tanpa adanya Sinergi, KPKNL Pematangsiantar tidak akan mampu memberikan Kinerja yang terbaik di lingkungan Kementerian Keuangan maupun Stakeholder.

            Acara diakhiri dengan foto bersama seluruh pegawai KPKNL Pematangsiantar dengan yel-yel 2019? Bisa...Bisa...Bisa

                

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini