Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Pangkal Pinang > Berita
SDM Yang Solid Keunggulan KPKNL Pangkalpinang
N/a
Kamis, 14 April 2016   |   536 kali

Pangkalpinang – (13/04) “Sumber Daya Manusia (SDM) KPKNL Pangkalpinang yang solid merupakan keunggulan  yang tidak dimiliki kantor lainnya” ungkap Kepala KPKNL Pangkalpinang, Sumurung Siahaan dalam sambutan kegiatan pembinaan Kanwil DJKN Sumatera Selatan, Jambi dan Bangka Belitung (Kanwil DJKN SJB). Kegiatan yang digabung dengan pelepasan Kepala KPKNL Pangkalpinang  juga turut dihadiri oleh Kepala Bagian Umum dan Kepala Bidang Kepatuhan Internal hukum dan Informasi serta Kepala Sub Bagian Kepegawaian Kanwil DJKN SJB.

Pada kesempatan tersebut, Sumurung juga menyampaikan pesan Sekretaris DJKN pada acara pelantikan pejabat eselon III untuk seluruh pegawai yaitu agar para pegawai bersama-sama membangun budaya unggul. Apalagi saat ini DJKN sangat concern terhadap isu integritas. Hal ini menjadi tanggung jawab bersama untuk menguatkan dan memperbaiki hal-hal terkait integritas. Kunci utama pembangunan integritas adalah keteladanan yang langsung dicontohkan oleh pemimpin kepada bawahannya. Promosi dan mutasi merupakan kebijakan strategis DJKN dalam hal pengembangan sumber daya manusia sebagai perwujudan dari dinamika organisasi dengan memperhatikan norma-norma kepegawaian yang berlaku baik dari sisi kinerja, kompetensi, hasil assesment center, integritas, kedisiplinan, dan aspek kepegawaian lainnya.

Pernyataan Kepala KPKNL Pangkalpinang tentang kesolidan SDM-nya diamini oleh Kepala Bagian Umum Kanwil SJB, Ali Azcham Noveansyah. Ia menyampaikan prestasi yang telah diraih KPKNL Pangkalpinang yaitu sebagai Juara Kantor Pelayanan Percontohan Tahun 2015 merupakan salah satu bukti keunggulan SDM yang solid. Hal ini tidak mungkin tercapai tanpa totalitas dan semangat melayani KPKNL Pangkalpinang dengan siPACAK. (Profesionalisme, Akuntabel, Cerdas, Amanah dan Kesempurnaan –red). “Mari kita jaga tingkatkan disiplin dan kinerja menjadi yang terbaik dalam pelayanan”, ungkap Ali.

Memasuki acara pelepasan Kepala KPKNL Pangkalpinang, suasana mendadak hening, saat Kepala Seksi Piutang Negara dan perwakilan pelaksana memberikan kesan dan pesan atas kepemimpinan Sumurung Siahaan. Pengorbanannya yang membawa KPKNL Pangkalpinang menjadi salah satu kantor pelayanan terbaik di lingkungan DJKN Tahun 2015 menjadi pendorong semangat seluruh pegawai. Hal-hal yang sudah baik akan terus dilanjutkan dan ditingkatkan walaupun terjadi pergantian kepemimpinan.

Saat memberikan sambutan pelepasan dirinya, Sumurung berpesan agar kerja sama yang sudah terjalin selama ini dapat dilanjutkan di masa yang akan datang dengan kepemimpinan yang baru. Sumurung juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama masa periode memimpin KPKNL Pangkalpinang terdapat kekurangan baik secara organisasi maupun hubungan antar pribadi. “Kita keluarga besar KPKNL Pangkalpinang selalu Keep in Touch walaupun jarak memisahkan” pungkas Sumurung.

Kegiatan pelepasan Kepala KPKNL Pangkalpinang ini merupakan tindak lanjut atas terbitkannya Surat Keputusan Menteri Keuangan Nomor 226/KM.1/UP.11/2016 tanggal 07 April 2016 tentang Mutasi Dalam Jabatan Eselon III di Lingkungan Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Kepala KPKNL Pangkalpinang, Sumurung Siahaan mendapatkan kepercayaan baru menduduki salah satu jabatan Eselon III di Kanwil DJKN Banten. Pada saat yang bersamaan KPKNL Pangkalpinang juga melepasa pegawai KPKNL Pangkalpinang ke tempat kedudukan baru di Kanwil DJKN SJB.  (Teks Dwinanto | Foto Anne) @wD

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini