Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Artikel
Verifikasi Kompetensi Penilai Pemerintah Pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara Dan Lelang (KPKNL) Padang
Mochamad Ramdani
Selasa, 05 Maret 2024   |   13 kali

 Selasa (05 Maret 2024) telah dilaksanakan Verifikasi Kompetensi (Verkom) Penilai Pemerintah oleh Kanwil DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau berupa Uji Pemaparan yang dilakukan secara daring. Kegiatan Verkom ini diikuti oleh seluruh Jabatan Fungsional Penilai Pemerintah pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Padang.

Verkom adalah sarana yang berguna untuk mengukur tingkat kemampuan Penilai Pemerintah dan untuk mendapatkan umpan balik serta masukan dari Penilai Pemerintah baik DJKN maupun Non DJKN yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia terhadap kebijakan, peraturan serta pedoman di bidang Penilaian yang telah dikeluarkan dan diformulasikan oleh Kantor Pusat DJKN. Verkom juga dilakukan sebagai sarana untuk menjaga Quality Assurance kompetensi yang dimiliki oleh Penilai Pemerintah baik yang berada di Lingkungan DJKN maupun Non DJKN.

Kegiatan verkom diharapkan dapat memberikan penyegaran dan pembaruan wawasan serta mampu untuk berperan sebagai Quality Assurance bagi para Penilai DJKN atas pemahaman tentang teori penilaian dan implementasinya dalam pelaksanaan tugas, pokok dan fungsi di bidang penilaian.

Verkom Uji pemaparan dilaksanakan berupa pemaparan laporan penilaian yang telah disusun oleh Tim Penilai pada KPKNL dan dilanjutkan dengan diskusi antar tim peserta dengan didampingi oleh evaluator. Dalam sesi pertama kegiatan ini, Bidang Penilaian Kanwil DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau selaku penyelenggara dan diikuti oleh 2 Tim Penilai pada KPKNL di lingkungan Kanwil DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau yaitu KPKNL Padang serta Tim gabungan KPKNL Pekanbaru dengan Kanwil DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau. (Aulia R)

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Foto Terkait Artikel
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini