Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Lhokseumawe > Artikel
Semakin Percaya Diri Dengan Public Speaking
Wely Putri Melati
Rabu, 29 Juni 2022   |   3970 kali

Mungkin kata-kata tentang public speaking bukanlah kata yang asing di telinga masyarakat. Seiring perkembangan teknologi dan zaman setiap orang dituntut memiliki skill ini yang sangat menguntungkan jika telah memilikinya. Skill ini dapat berguna tidak hanya pada dunia kerja, namun juga pada kegiatan lain seperti dalam lingkup pendidikan dan saat berorganisasi. Nah apa itu public speaking, yaitu kemampuan yang dimiliki seseorang dalam menyampaikan atau mempresentasikan suatu topik di depan khalayak ramai atau umum. Seseorang bisa mengantarkan informasi secara jelas di hadapan audience dengan menguasai dan menerapkan teknik berbicara yang tepat. Selain mengandalkan pada bagaimana cara berkomunikasi, skill ini juga perlu diimbangi dengan keyakinan diri dengan standar yang pas. Pembawaan diri yang baik dapat membantu audience merasa nyaman pada saat pembicara menyampaikan sesuatu. Dari rasa percaya diri ini juga akan menggiring speaker atau pembicara memiliki body language yang tepat. Skill ini digunakan untuk membangun keterlibatan atau relasi dengan audiens saat berkomunikasi di depan umum. Tentunya public speaking ini dilakukan di hadapan orang baik yang sudah dikenal maupun belum dikenal.

 

Setiap orang memanfaatkan kemampuan public speaking supaya percaya diri dan dapat menyampaikan informasi yang jelas kepada semua orang yang berada dihadapannya.  Secara umum, kemampuan ini memegang peranan penting untuk membawa seseorang terlihat lebih profesional. Beberapa orang merasakan ketakutan yang besar saat diminta tampil di hadapan banyak orang. Padahal, rasa ketakutan tersebut dapat diatasi dengan baik jikalau mampu menguasai kemampuan public speaking. Oleh karena itu, kemampuan ini dapat dikatakan menjadi salah satu amunisi yang harus dipersiapkan oleh seseorang sebelum memasuki dunia profesional. Menguasai public speaking, setidaknya akan ada manfaat yang diperoleh yaitu :


1. Menambah kepercayaan diri

Melalui Public speaking akan membantu seseorang untuk terus meningkatkan rasa kepercayaan diri tentunya dengan kemampuan menguasai audience yang dimiliki. Hal tersebut tentu sangat berguna bagi perkembangan karier ke depannya. Semakin seseorang percaya diri tampil di depan banyak orang, maka performa akan terlihat bagus di mata orang lain.

 

2. Mengembangkan leadership

Public speaking memegang peran penting untuk membantu seorang supaya dapat mengontrol dirinya dan membawakan materi atau informasi dengan jelas kepada audience. Di sisi lain, kemampuan ini juga membantu cara bersikap seorang atasan kepada bawahannya.


3. Menyampaikan ide atau opini dengan mudah

Berbicara di depan umum adalah salah satu cara terbaik untuk menyampaikan ide atau pendapat. Sering kali kita merasa ragu atau bahkan tidak percaya diri mengemukakan sesuatu, terutama saat pertemuan atau rapat.

Nah, itu adalah salah satu hal yang harus dihindari jika ingin menapaki jenjang karier yang bagus. Melalui kemampuan public speaking, kamu dapat mengatasi masalah tersebut dengan baik.

Kemampuan ini akan membantumu untuk meningkatkan rasa percaya diri, termasuk saat ingin menyampaikan ide atau pendapat. Ketika sudah berhasil menyampaikan ide atau pendapat dengan baik, bisa jadi kamu akan dianggap sebagai orang yang berkompeten.

Melihat semua manfaat di atas, secara tidak langsung kemampuan ini dapat mengantarkanmu kepada jenjang karier yang bagus ke depannya.


4. Meningkatkan jenjang karier

Manfaat lainnya yang bisa diperoleh dengan memiliki skill public speaking adalah meningkatnya jenjang karier. Secara tak langsung, public speaking dapat menumbuhkan relasi profesional. Semakin besar relasi, semakin besar peluang dan potensi perkembangan karier seseorang.

Tak hanya itu, keterampilan berbicara di depan umum juga dapat membantumu menonjol di tempat kerja. Seseorang akan belajar untuk berbicara dalam rapat, mempromosikan ide-ide secara mumpuni, dan menampilkan diri sebagai seorang profesional. Kemampuan ini juga dapat membantu untuk menjadi lebih unggul dan meyakinkan dalam wawancara kerja.


5. Menumbuhkan skill berpikir kritis

Ternyata, mempelajari skill public speaking dapat menjadi cara yang ampuh untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis. Mengapa demikian? Sebab, menulis materi pembicaraan dalam sosialisasi ataupun berbicara didepan banyak orang membutuhkan pemikiran yang cermat, mulai dari riset audience hingga membuat kalimat penutup. Di sini memiliki pesan moral saja tidak cukup. Seseorang dituntut untuk dapat mencari cara terbaik untuk menyesuaikan pesan tersebut agar sesuai dengan kebutuhan audience.


6. Menjadi lebih persuasif

Tidak semua orang memiliki kemampuan baik dalam berbicara. Kemampuan berbicara di depan umum adalah salah satu trik yang mempuni untuk menyatukan orang-orang di bawah tujuan yang sama. Hal ini berlaku karena mereka yang menguasai skill ini secara tak langsung menjadi lebih persuasif dan bisa memotivasi orang untuk mengambil tindakan tertentu. Bukan rahasia umum lagi bahwa setiap orang telah menggunakan keterampilan berbicara di depan umum untuk membuat perbedaan.

 

 

            Penulis : WPM

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini