Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Jambi > Berita
Menuju Satu Harapan Perlu Padu Gerakan - Capacity Building KPKNL Jambi
Helisa Wini Novita
Selasa, 26 September 2023   |   37 kali

Sabtu (23/09), Segenap pegawai KPKNL Jambi mengikuti kegiatan Capacity Building dengan mengusung tema "Sinergi dan Kolaborasi untuk Layanan yang Agile, Efektif, dan Efisien" bertempat di Balai Pelatihan Pertanian Provinsi Jambi. 

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk pembelajaran terintegrasi yang merupakan wujud dari pelaksanaan pengembangan kompetensi berkelanjutan yang dikelola secara sistematis dan didukung dengan manajemen pengetahuan, baik dalam rangka pemenuhan kebutuhan individual dan jabatan, maupun dalam rangka pemenuhan kebutuhan strategis, yang akan diimplementasikan melalui Capacity Building

Mengacu pada tema kegiatan, Deddy Chandra, Widyaiswara Ahli Muda pada Balai Diklat Keuangan Pekanbaru, mengawali acara dengan pemaparannya mengenai "Kolaborasi dan Sinergi". Seiring dengan pemaparannya, Deddy Chandra memompa semangat pegawai dengan mempertanyakan terlebih dahulu atas state of mind pegawai pada saat memulai kegiatan. Penjelasan atas perbedaan Kolaborasi, Koordinasi, dan Kerja Sama. Hingga membangun sinergi dan fleksibilitas pegawai. Quote-quote dari tokoh berpengaruh-pun diperkenalkan oleh pemateri. Dari James McAvoy mengenai "Pembuatan film adalah Keajaiban kolaborasi", hingga Patrick Lencioni yang mengatakan "Not finance, not strategy, not technology. It is Teamwork that remains the ultimate competitive advantage. Both because It is so powerful dan so rare". Kemudian, pembelajaran selanjutnya adalah mengenai Sinergi. Di dalam buku Stephen R. Covey, The 7 Habits of Highly Effective People, Deddy Chandra memaparkan bahwa kita dapat belajar bersinergi. Tentunya dalam bersinergi, timbulnya Konflik adalah suatu hal yang lumrah. Skala proses kematangan tiap individu dan Kesediaan pihak-pihak yang bersinergi untuk mencari dan menemukan sesuatu yang lebih baik akan menjadi kunci untuk mencapai Tujuan Akhir Bersama

Pemaparan kedua adalah mengenai Service Excellence untuk Layanan yang agile pada KPKNL Jambi. Materi kedua ini disampaikan oleh narasumber dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kantor cabang Jambi. Seperti yang diketahui bahwa PT BRI (Persero) Tbk dinobatkan sebagai The Best Bank Service Excellence tahun 2022 atas kajian Marketing Research Indonesia (MRI). Pada sesi ini, pemateri, Rokayah, Manajer Operional dari BRI memberikan contoh bagaimana pelayanan excellence diterapkan pada instansinya. Dari Standar Pelayanan, Etiket dalam pelayanan, Body Language, Magic Words-Killer Words, serta penerapan role-play berkala. Diharapkan performa pelayanan prima ini dapat menjadi bahan pembelajaran untuk pelayanan terbaik KPKNL Jambi. 

Pembangunan karakter dan budaya kerja tidak hanya dapat dipelajari dalam ruang kelas semata, kegiatan seperti capacity building inipun adalah salah satu sarana efektif. Hal ini terlihat dengan bagaimana team building, sinergi, dan kolaborasi pegawai yang antusias dalam mengikuti permainan-permainan yang membutuhkan team work untuk mencapai tujuan akhir. Keharmonisan antar generasi, Gen X-Y-Z, dalam team building-pun terpampang nyata. Selain itu, senyum sumringah dan tawa lepas terlihat dengan jelas pada ekspresi wajah pegawai selama kegiatan. 

Yuk, bersama-sama kita berkomitmen untuk selalu bersinergi dan berkolaborasi untuk pelayanan KPKNL Jambi yang Agile, Efektif, dan Efisien!

#KPKNLJambiPadekNian

#BersamoKitoBiso


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini