Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Kalimantan Timur dan Utara > Berita
Organisasi yang Sehat adalah Organisasi yang Mampu Berkinerja Tinggi dan Sustainable
N/a
Kamis, 17 November 2016   |   7149 kali

Samarinda – Rabu, 16 November 2016, Kantor Wilayah DJKN Kalimantan Timur mengadakan sharing of knowledge yang disampaikan langsung Kepala Kantor Wilayah DJKN Kalimantan Timur, Surya Hadi sebagai oleh-oleh Sosialisasi Hasil Survey Kepemimpinan yang diadakan di Jakarta beberapa waktu lalu. Sebelum acara dimulai, dengan antusias para pegawai DJKN Kalimantan Timur sudah memenuhi ruangan rapat untuk mendengarkan dengan seksama sharing of knowledge kali ini.

Acara dibuka oleh Surya Hadi dilanjutkan dengan paparannya terkait Leadership, Employee Engagement dan Organisational Health/Performance. Organisasi yang sehat adalah organisasi yang mampu berkinerja tinggi dan sustainable dengan 9 ciri-ciri antara lain adanya direction, accountability, coordination and control, environment and values, external orientation, motivation, capabilities, innovation dan leadership ujar Surya Hadi.

Ada 3 tipe pegawai antara lain quitter yaitu pegawai yang hanya diam, campers, cepat berpuas diri apabila sudah tercapai apa yang diinginkan dan climbers yaitu tipe pendaki yang ingin maju dan berkembang. Untuk mendukung organisasi yang sehat sebaiknya kita ada pada tipe yang climbers. Menurutnya lagi karakteristik pegawai Kementerian Keuangan tidak lepas dari 3 type pegawai berkaitan dengan umur, yang pertama generasi baby boomers (generasi yang lahir tahun 1950 sd 1960), generasi x (generasi yang lahir tahun 1970) dan generasi y (generasi yang lahir tahun 80 ke atas).

Berdasarkan type generasi, hampir 60 persen pegawai Kanwil DJKN Kalimantan Timur didominasi generasi y. Perbedaan generasi tersebut disikapi dengan saling memahami, saling menghormati, adab sopan santun kepada yang lebih tua, yang muda diberikan ruang untuk berkreativitas dan lebih fleksible dengan tetap memperhatikan aturan yang ada, tambah Surya Hadi. Employee engagement adalah suatu kondisi psikologis dimana individu merasa mampu dan mau/berkomitmen/bersemangat yang dipengaruhi supervisi yang optimal, job person match, dilakukan job design dan tidak lupa adalah iklim kerja yang baik. Kondisi pegawai Kementerian Keuangan pada saat ini tercermin dengan adanya positive leadership minus toxic leadership sehingga memunculkan energy leadership yang menggerakkan organisasi.

Hasil survei leadership, Kementerian Keuangan mempunyai energi positif kepemimpinan di atas 80% lanjut Surya Hadi Dalam paparannya Surya Hadi juga menyampaikan some tips to manage gen y antara lain adanya give positive feedback and recognition, opportunity to grow, provide facilityto improve their wellness, responsibility of a leader and managing self, task, people and organization.

Sebagai penutup acara sharing of knowledge kali ini Surya Hadi menyampaikan bahwa pemimpin itu ada yang dilahirkan sudah menjadi pemimpin seperti Ratu Elizabeth II dan diciptakan/dibuat seperti Steve Jobs tetapi dari berbagai teori/pendapat bahwa pemimpin yang baik adalah dicetak bukan dilahirkan. (teks/foto : Amdedi/Tonny)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini