Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang Sidempuan > Berita
Dengan Peer Review Kualitas Laporan Penilaian Terjamin
N/a
Selasa, 10 Mei 2016   |   1125 kali

Bertempat di ruang rapat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padangsidimpuan, Selasa (3/5) lalu diadakan kegiatan pemaparan/peer review rancangan laporan penilaian. Acara dibuka dan dipandu oleh Kepala Seksi Pelayanan Penilaian Dino Marganda Pakpahan dan dihadiri Plh. Kepala KPKNL , Lisbet Siagian karena pada saat yang bersamaan Kepala KPKNL Padangsidimpuan, Tagor Sitanggang membuka acara Sosialisasi Lelang di Sibolga. Acara yang berlangsung dari pukul 14.00 s.d. 17.00 WIB ini dihadiri oleh hampir seluruh tim penilai.

“Peer review ini akan membantu tim penilai menguatkan analisa dan argumennya dalam menetapkan sebuah nilai” ujar Dino saat membuka acara.
Dalam kesempatan itu, rancangan laporan penilaian yang dilakukan pemaparan adalah laporan penilaian yang dibuat oleh Tim Penilai diketuai oleh Andi Singarimbun. Abdul Ali Pulungan mewakili tim memaparkan hasil penilaian berupa Penilaian Dermaga di Pelabuhan Sigolo-golo, Pulau Hibala, Kab. Nias Selatan dalam rangka penyusunan neraca pemerintah pusat, dan Bangunan Gudang di Pulau Tello, Kab. Nias Selatan dalam rangka pemanfaatan dalam bentuk sewa.

Format laporan penilaian yang disajikan sudah menggunakan Standar Laporan Penilaian yang baru, namun dari hasil peer review masih terdapat kekurangan sehingga dikoreksi oleh penilai lain dan pada saat itu langsung diperbaiki oleh tim penilai yang bersangkutan. “Disitulah esensi dari pelaksanaan peer review ini” sebut Dino menambahkan.

Peer review ini diadakan mengingat pengendalian  adalah salah satu fungsi manajerial selain perencanaan, pengorganisasian dan pengarahan. Mengendalikan merupakan fungsi penting karena membantu untuk memeriksa kesalahan dan mengambil tindakan korektif sehingga meminimalkan penyimpangan dari standar/aturan dan memastikan arah tercapainya tujuan.  Demikian halnya dengan pelaksanaan pemaparan/peer review atas rancangan Laporan Penilaian adalah salah satu bentuk dari controlling. Demikian Kepala Seksi Penilaian KPKNL Padangsidimpuan mengatakan.

Tujuan yang hendak dicapai oleh peer review ini adalah agar kualitas laporan penilaian baik dari segi administrasi maupun prosedur dan penerapan metode penilaian tetap terjaga, sehingga nilai wajar objek penilaian yang dihasilkan lebih akuntabel dan kredibel.

Para penilai lain yang hadir sangat antusias memberi masukan, koreksi bahkan pertanyaan atas laporan penilaian yang disajikan khususnya saat pembahasan analisis perhitungan pada faktor penyesuaian (adjustment). Disini terlihat bahwa penilai yang hadir tidak “pelit” untuk mentransfer pengetahuannya tentang ilmu penilaian.

Jadi, disamping untuk menjamin kualitas laporan penilaian, peer review ini juga dapat dijadikan sarana untuk knowledge sharing. “Selain memenuhi target IKU, kegiatan ini harus sering kita lakukan karena dengan demikian ilmu penilaian kita sedikit banyak akan bertambah”  ucap Dino seraya menutup acara.
(Penulis berita: Dino M.Pakpahan / Fotografer: Oude Putera Silalahi)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini