Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 500-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kanwil DJKN Sumatera Selatan, Jambi dan Bangka Belitung > Berita
Menuju Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, Babel Yang Lebih Baik Dan Lebih Baik Lagi
N/a
Senin, 02 Desember 2013   |   729 kali

PalembangAda pertemuan, ada perpisahan. Pada Senin, 18 November 2013 bertempat di Aula GKN Palembang Lantai III, seluruh pegawai Kantor Wilayah DJKN Sumatera Selatan, Jambi dan Bangka Belitung (Kanwil Sumsel, Jambi, dan Babel), pegawai KPKNL Palembang, dan perwakilan dari KPKNL Jambi, Lahat dan Pangkalpinang, serta perwakilan dari satker Kementerian Keuangan lain seperti Kanwil Ditjen Perbendaharaan, Kanwil Ditjen Pajak, dan Kanwil Ditjen Bea Cukai di wilayah Palembang berkumpul bersama mengadakan acara perpisahan dengan Kakanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel Encep Sudarwan yang dipindahtugaskan ke Kantor Pusat menjadi Direktur PKNSI.

Acara diisi dengan kata-kata perpisahan mewakili berbagai pihak. Selama sembilan bulan Encep Sudarwan bertugas sebagai Kakanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel, banyak hal-hal yang diupayakan dalam rangka meningkatkan prestasi kinerja. Misalnya, tentang tenggat waktu laporan-laporan reguler yang setiap bulannya ditetapkan tanggal 10 s.d. 15 diupayakan menjadi tanggal 1 atau satu hari kerja setelah bulan laporan berakhir. Selain itu, setiap Senin Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel tak pernah absen mengadakan morning call untuk melakukan evaluasi dan rencana mingguan. Hal lain yang diupayakan dalam peningkatan kualitas SDM adalah sharing knowledge oleh pegawai yang telah selesai mengikuti diklat yang dijadwalkan setiap Selasa atau Jumat siang. Hal-hal tersebut telah membawa perubahan besar bagi kebiasaan kerja Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel. Terbukti Kanwil Palembang meraih peringkat pertama pengelolaan kinerja 2013.

Dalam acara perpisahan tersebut ditayangkan pula perjalanan Encep Sudarwan selama menjabat sebagai Kakanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel, yang dari awal menjabat pada Februari 2013 senantiasa membawa slogan “lebih baik dan lebih baik lagi”.

Bersamaan dengan acara perpisahan, diadakan pula penyambutan Meirijal Nur sebagai Kakanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel yang baru menggantikan Encep Sudarwan. Meirijal Nur sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Kekayaan Negara Dipisahkan (KND) I pada Direktorat Kekayaan Negara Dipisahkan. Dalam sambutannya, Meirijal berharap kebiasaan baik yang telah dirintis oleh pimpinan terdahulu dapat diupayakan menjadi budaya, sehingga hasilnya akan lebih baik lagi. Selain itu, Meirijal juga mengajak seluruh jajaran Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel dan KPKNL untuk bekerja sama dan bersinergi karena Kakanwil tidak akan bisa menyelesaikan pekerjaan tanpa kerja sama yang baik dan bantuan dari seluruh pegawai.

Setelah makan siang, acara dilanjutkan dengan rapat koordinasi manajemen risiko yang dihadiri koordinator, administrator, dan anggota manajemen risiko dari setiap Bidang dan KPKNL. Dalam forum ini, Kakanwil lama Encep Sudarwan memberikan poin-poin penting terkait proses bisnis yang sedang berlangsung di Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel yang belum tuntas seiring kepindahannya ke tempat tugas yang baru. Encep Sudarwan berharap Meirijal dapat melanjutkannya dengan lebih baik lagi. (Teks : Dewi Puspa-Kasi Informasi, Bidang KIHI, edited by arf)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini