Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Kilas Peristiwa DJKN
Serunya Belajar Bahasa Isyarat Dalam Rangka Implementasi Pengarusutamaan Gender
Faza Fakhriyan Wildan
Jum'at, 10 Mei 2019 pukul 14:10:46   |   278 kali

Mataram - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Mataram menyelenggarakan Sosialisasi Penggunaan Bahasa Isyarat Indonesia pada Senin (15/04) di Aula KPKNL Mataram dengan narasumber dari Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri I Lombok Barat. Acara ini dihadiri oleh Kepala KPKNL Mataram beserta seluruh pegawai KPKNL Mataram.

Sosialisasi Penggunaan Bahasa Isyarat Indonesia ini diselenggarakan dalam rangka Pengarusutamaan Gender (PUG) di lingkungan KPKNL Mataram. “Sosialisasi ini dianggap penting, mengingat dalam pelaksanaan tugas dan fungsi KPKNL saat memberikan pelayanan, sewaktu-waktu kedatangan tamu yang menyandang disabilitas khususnya tunarungu atau disebut teman tuli,” ujar Rahma selaku Duta PUG KPKNL Mataram.

Kegiatan ini diawali dengan penjelasan tentang bahasa isyarat oleh Bahtiar, narasumber yang merupakan seorang guru Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri I Lombok Barat. Dalam pemaparannya, pria yang aktif sebagai juru bicara Bahasa Isyarat ini menjelaskan bahwa di Indonesia dikenal tiga bahasa isyarat, yakni Bahasa Isyarat Indonesia (BISINDO), Sistem Isyarat Bahasa Indonesia(SIBI), dan Bahasa Isyarat Lokal yang merupakan bahasa isyarat yang dibawa sejak kita lahir.

Di akhir kegiatan, Bahtiar berpesan agar para peserta tidak terlalu kaku dalam menggunakan bahasa isyarat. “Yang penting komunikasi nyambung dengan stakeholder/pemohon informasi,” ungkap pria lulusan Universitas Negeri Sebelas Maret itu. Sosialisasi ini juga diselingi dengan sesi praktik menggunakan bahasa isyarat yang dipandu oleh Bahtiar. Secara bergantian setiap pegawai mencoba berkomunikasi dan memperkenalkan diri dengan menggunakan bahasa isyarat. Pada sesi praktik ini semua peserta tampak antusias. (Penulis/Foto: Zulkifli/Seksi HI)

 

 

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini