Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
SOSIALISASI PENGARUSUTAMAAN GENDER (PUG)
Ari Indriawan
Selasa, 19 Februari 2019   |   320 kali

TangerangForum Cinta Ilmu rutin diadakan di KPKNL Tagerang I, acara dilaksanakan di Ruang Rapat KPKNL Tangerang I ini dihadiri oleh Kepala KPKNL Tangerang, para Pejabat Eselon IV, staf pelaksana dan pegawai On Job Training (OJT) pada KPKNL Tangerang I, sebagai persiapan KPKNL Tangerang I untuk menghadapi Lomba Pengarusutamaan Gender (PUG) tahun 2019.

Kepala KPKNL Tangerang I menyampaikan tujuan dari PUG bagi seluruh pegawai di lingkungan Kementerian Keuangan bahwa seluruh kegiatan telah dijalankan dengan adil dan setara bagi perempuan dan laki-laki, keberlanjutan, pelestarian dan pengembangan kualitas penyelenggaraan PUG serta memahami konsep, prinsip dan strategi PUG dalam penyelenggaraan pembangunan yang menjadi tugas fungsi dan kewenangan Kementerian Keuangan.

Dasar Hukum dalam pelaksanaan PUG di lingkungan Kementerian Keuangan RI yakni “Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2000 tentang PUG dalam Pembangunan Nasional”, “Perpres Nomor 2 Tahun 2015 tentang RPJMN 2015-2019” dan “Peraturan Menteri Keuangan tentang Petunjuk Penyusunan dan Penelahaan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga dan Pengesahan DIPA. Kadang kala kita belum dapat membedakan jika mendengar kata “Gender”, gender indentik dengan perempuan dan segala urusannya mengenai perempuan. Gender adalah Perbedaan peran dan tanggung jawab perempuan dan laki-laki yang dibentuk/dikonstruksikan oleh masyarakat (diharapkan, diajarkan, disosialisasikan oleh keluarga dan masyarakatnya) dan bersifat dinamis (waktu, tempat,sosial dan ekonomi), istilah Gender yakni untuk menjelaskan mana perbedaan perempuan dan laki-laki yang bersifat bawaan sebagai ciptaan Tuhan dan mana yang merupakan bentukan budaya yang dikonstruksikan dan disosialisasikan.

Pengarusutamaan Gender”, Melalui Gender Responsive lebih peka terhadap perbedaan. Tidak hanya perbedaan dalam hal jenis kelamin, tetapi juga usia, sosial-ekonomi. suku bangsa. Pengarusutamaan berasal dari kata “arus utama”, yang merupakan terjemahan dari kata mainstream. Yang dalam arti luasnya merupakan strategi untuk mencapai keadilan dan kesetaraan gender melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan dan permasalahan perempuan dan laki-laki ke dalam proses perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi terhadap seluruh aspek kehidupan dan pembangunan

Lebih lanjut, Kepala KPKNL Tangerang I menyampaikan bahwa ada 7 (tujuh) Prasyarat PUG yakni Dukungan politik dari Pimpinan (Komitmen Pimpinan), Kelembagaan PUG, Tersedia Sumber Daya Manusia, Anggaran, Alat Analisis Gender (GAP), Data terpilah menurut jenis kelamin dan Partisipasi masyarakat.

Dipenghujung kegiatan Forum Cinta Ilmu, Mas Agus Subakti menyampaikan bahwa semangat PUG tidak hanya dilaksanakan untuk tujuan keikutsertaan KPKNL Tangerang I dalam lomba dimaksud tetapi memang harus diimplementasikan secara berkelanjutan sebagai penjabaran nilai nilai kementerian keuangan yang sekaligus menutup rapat pagi itu.

Tangerang I ! Salam TEKAD (Transparan,Efektif-Efisien,Koordinatif, Akuntabel dan Dinamis) !

(Teks/Foto: Tim Humas KPKNL Tangerang I)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini