Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Memperingati 110 Tahun Lelang Indonesia, KPKNL Surakarta "Open House" di Car Free Day
Risdian Fajarohman
Rabu, 28 Februari 2018   |   272 kali

Surakarta - Memeriahkan 110 tahun Lelang di Indonesia, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surakarta membuka open house pada Minggu (25/2/2018). Kegiatan ini  bertepatan dengan momen car free day di kota Surakarta.  Dalam acara ini KPKNL sekaligus memberikan sosialisasi kepada masyarakat kota Surakarta dan sekitarnya tentang Lelang. Acara berlangsung dari pukul 06.00 WIB sampai dengan Pukul 09.00 WIB sangat meriah dengan antusiasme masyarakat yang mampir di stand KPKNL Surakarta.

“Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang tata cara mengikuti lelang yang benar, baik secara konvensional maupun secara elektronik, sehingga masyarakat mengerti dan paham tentang lelang dan tidak tertipu oleh iklan lelang yang menyesatkan,  “ kata M. Arief Rochman, Kepala KPKNL Surakarta saat memberikan penjelasan kepada pengunjung.

Banyak masyarakat yang langsung mendaftar untuk mendapatkan akun e-Auction melalui komputer yang telah disediakan maupun melalui gawai masing-masing agar terdaftar sebagai peserta lelang.  “Syaratnya cukup mudah, hanya dengan KTP, NPWP dan rekening untuk pengembalian uang jaminan, masyarakat banyak tertarik untuk mendaftar sehingga nantinya dapat mengikuti lelang di seluruh Indonesia.” ujar Arief.

Acara dimeriahkan dengan simulasi lelang barang-barang sovenir yang dilakukan oleh Pejabat Lelang Joko Hadi Sugondo dan Didik Yasirul Hadi.   (sie hi kpknl surakarta)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini