Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Merdeka Berkarya dengan Mengedepankan Security Awareness, Narasumber Tekankan Keamanan Informasi sebagai Tanggung Jawab Pribadi
Widya Aprilina Sinaga
Kamis, 18 Agustus 2022   |   270 kali

Kamis (18/08) KPKNL Pematangsiantar mengikuti Webinar bertajuk NGOBRAST (Ngobrol Asyik Transformasi) dengan topik Merdeka Berkarya dengan Mengedepankan Security Awareness yang diinisiasi oleh perwakilan Duta Transformasi di lingkungan Kanwil DJKN Sumatera Utara. Acara ini dilaksanakan secara online melalui Aplikasi Zoom dan disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Kanwil DJKN Sumatera Utara. NGOBRAST yang dilaksanakan pada hari ini merupakan NGOBRAST Episode ke-2. Sebelumnya, para Duta Transformasi di lingkungan Kanwil DJKN Sumatera Utara telah sukses menggelar NGOBRAST perdana di tahun 2022 yang bertepatan dengan Hari Kartini tanggal 21 April 2022, dengan topik Kartini Masa Kini, Mandiri dan Berkontribusi.

Tema webinar Hari Merdeka kali ini ditarik sejalan dengan perkembangan teknologi informasi yang bergerak dengan sangat cepat. Perkembangan ini turut membawa berbagai dampak dan risiko di belakangnya. Kemudahan dalam berkomunikasi dan mengakses data di era digital konon membuka peluang terhadap bocornya data informasi yang kita miliki, baik secara sengaja maupun tidak sengaja, misalnya karena kelalaian atau lemahnya perangkat teknologi yang kita miliki. Masalah keamanan data dan informasi acap kali kurang mendapat perhatian dari stakeholder, pegawai dan pengelola informasi itu sendiri. Selain itu, rendahnya IT literacy dan    information security awareness pegawai seringkali menjadi penyebab pencurian data, bocornya data, serangan siber dan sebagainya.

Acara webinar Hari Merdeka kali ini turut mengundang Direktur Jenderal Kekayaan Negara, Rionald Silaban. Dalam opening speech yang disampaikan Beliau melalui rekaman video, disampaikan bahwa Beliau berharap penyelenggaraan kegiatan webinar ini dapat meningkatkan Information Security Awareness bagi seluruh peserta dan tentunya bermanfaat dalam keberlanjutan proses bisnis organisasi Kementerian Keuangan yang aman, andal, dan terpercaya.

Tedy Syandriadi, Kepala Kanwil DJKN Sumatera Utara juga turut menyampaikan Welcoming Speech secara langsung. “Transformasi digital merupakan sebuah proses teknologi yang lebih tinggi dan tentunya lebih unggul dimana proses yang manual bertransformasi menjadi sistem digital guna mempermudah dan memotong proses bisnis yang tidak diperlukan” ujar Beliau.

“Kita sebagai perorangan adalah kunci dari informasi dan transaksi tentang diri kita sendiri”, ujar Oza Olavia, Staf Ahli Menteri Keuangan Bidang Penerimaan Negara dalam menyampaikan Keynote Speech. Beliau menekankan bahwa keamanan informasi tidak hanya menjadi tanggung jawab dari unit atau pihak pengelola IT, tapi merupakan tanggung jawab dari setiap pegawai atau individu.

Acara webinar dipimpin oleh 2 (dua) Master of Ceremony (MC), yaitu Yesti Hasrawita Rahman (Kanwil DJKN Sumatera Utara) dan Nur Hamidah (KPKNL Padang Sidempuan). Proses penyampaian materi dan diskusi dimoderasi oleh Maulina Fahmilita, Kepala Bidang Pengelolaan Kekayaan Negara (PKN) pada Kanwil DJKN Sumatera Utara.

Webinar Hari Merdeka kali ini menghadirkan 3 (tiga) Narasumber, yaitu :

  1. Sunu Subroto, Direktorat Transformasi dan Sistem Informasi (PKNSI), Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN)
  2. Edy Nuryanto, Pusat Sistem Informasi dan Teknologi, Setjen Kementerian Keuangan
  3. Mila Mumpuni, Balai Diklat Kepemimpinan Magelang, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK)

Sunu Subroto sebagai Narasumber I menyampaikan materi yang bertajuk Digitalisasi DJKN, Kini dan Nanti. Topik pembahasan yang disampaikan adalah terkait :

  1. Milestone transformasi digital DJKN, filosofi transformasi, hal-hal yang telah dilakukan dan yang ingin diraih.
  2. Riviu layanan digital DJKN, termasuk kebijakan organisasi terkait berbagai inovasi digital yang ada di Kantor Pelayanan, sikap organisasi terhadap berbagai inovasi digital, serta dorongan-dorongan yang dilakukan untuk tetap menjaga semangat inovasi dan kreativitas yang berkaitan dengan penciptaan aplikasi-aplikasi.
  3. Gambaran digitalisasi layanan DJKN setelah tahun 2024, dan bagaimana insan DJKN dapat menyesuaikan diri dengan transformasi digital tersebut.

Sejalan dengan topik yang disampaikan oleh Narasumber I, Edy Nuryanto dalam paparannya menyampaikan materi yang bertajuk Penguatan Pelaksanaan Security Awareness di Kementerian Keuangan. Materi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman bagi seluruh pegawai Kementerian Keuangan agar dapat sadar akan pentingnya keamanan informasi dan tanggung jawab terhadap keamanan informasi. Adapun topik yang disampaikan adalah terkait :

  1. Kewajiban melakukan pengamanan informasi ASN Kemenkeu.
  2. Cara menjaga serta melindungi data dan informasi organisasi dari peretasan pihak/ orang yang tidak berhak, melindungi keutuhan dan ketersediaan data dan informasi sehingga pada saat dibutuhkan data mudah diakses, termasuk pengelolaan dan kerahasiaan kata sandi.
  3. Isu-isu seputar ancaman keamanan informasi dan tips untuk mengatasinya.

Narasumber III, Mila Mumpuni menyampaikan materi yang bertajuk Implementasi Work Value untuk Meningkatkan Security Awareness. Topik ini diharapkan dapat memberikan informasi terkait work value dan bagaimana cara untuk memgimplemetasikannya dalam sikap kerja. Adapun topik yang disampaikan adalah terkait :

  1. Memperkenalkan work value Kementerian Keuangan dan bagaimana cara untuk mengimplementasikannya.
  2. Menjelaskan bagaimana work value berdampak pada perilaku sadar akan keamanan informasi .
  3. Mengaitkan work value dengan integritas dan security awareness.

Setelah ketiga Narasumber menyampaikan materi, Maulina Fahmilita sebagai moderator membuka sesi diskusi dan tanya jawab dengan memberikan kesempatan bagi 3 (tiga) peserta terpilih yang telah menyampaikan pertanyaannya melalui portal yang telah disediakan oleh Panitia. “Aspek apa saja yang dapat dipergunakan dalam upaya menjaga keamanan infromasi agar terjaga dengan baik?”, salah satu pertanyaan yang disampaikan peserta.

Acara webinar juga diselingi dengan sesi Ice Breaking berupa tebak gambar yang dipimpin oleh Widya Aprilina Sinaga, pelaksana pada KPKNL Pematangsiantar, yang bertujuan untuk menciptakan suasana webinar menjadi lebih menarik.

Untuk meningkatkan pemahaman mengenai materi yang disampaikan, panitia webinar juga membuat kuis secara online yang dipimpin langsung oleh Perasanta Sibuea, pelaksana pada KPKNL Pematangsiantar.

Webinar Hari Merdeka kali ini kiranya dapat membangun awareness bagi seluruh peserta, khususnya bagi para pegawai di Kementerian Keuangan tentang pentingnya menjaga keamanan informasi.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini