Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Explore UMKM Kabupaten Samosir, KPKNL Pematangsiantar kunjungi Creative Hub Samosir dan Kampung Ulos Huta Raja
Widya Aprilina Sinaga
Senin, 23 Mei 2022   |   429 kali

Dalam rangka meningkatkan potensi Lelang Produk UMKM di wilayah kerja KPKNL Pematangsiantar, pelaksana pada Subbagian Umum, Erin Yohana Simanjuntak dan Rahayu Ningsih Sijabat serta pelaksana pada Seksi Hukum dan Informasi, Widya Aprilina Sinaga yang juga merupakan anggota pada Tim Kedai Lelang KPKNL Pematangsiantar melaksanakan kunjungan langsung pada beberapa para pelaku UMKM di wilayah Kabupaten Samosir dalam rangka asistensi, sosialisasi, sekaligus pengumpulan dokumen persyaratan yang dibutuhkan, serta pengumpulan bahan foto/video yang dibutuhkan pada media sosial dan Kompetensi Kedai Lelang KPKNL Pematangsiantar Tahun 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan Nota Ninas Direktur Lelang Kekayaan Negara Nomor : ND- 94/KN.7/2022 tanggal 20 Januari 2022 perihal Dukungan Terhadap Kegiatan 114 Tahun Lelang Indonesia, yang pada intinya bermaksud untuk menyampaikan beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka memperingati 114 Tahun Lelang Indonesia, yang terdiri atas Kegiatan Bulan Sinergi dan Edukasi Lelang, Gebyar Lelang Produk UMKM Tahun 2022, dan Pencanangan Kompetensi dan Inovasi Lelang Produk UMKM (Kedai Lelang UMKM) Tahun 2022.

Berdasarkan Nota Dinas dimaksud, Kepala KPKNL Pematangsiantar telah menetapkan Surat Keputusan Nomor KEP-38/WKN.02/KNL.02/2022 tanggal 25 Februari 2022 tentang Tim Kompetisi dan Inovasi Lelang Produk UMKM (Kedai Lelang UMKM) Tahun 2022 pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar.

Pelaksanaan Lelang UMKM ini sendiri merupakan salah satu langkah yang dilaksanakan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara dalam mewujudkan lelang sebagai instrumen jual beli yang mampu mengakomodir kepentingan masyarakat, yang tentunya memerlukan inovasi, kreativitas, dan kerja sama yang baik demi tercapainya optimalisasi pada sektor lelang sukarela dengan objek produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

KPKNL Pematangsiantar sebelumnya telah melaksanakan beberapa lelang produk UMKM yang berada di wilayah kerja KPKNL Pematangsiantar, yaitu Kota Pematangsiantar, Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Toba, dan Kabupaten Simalungun. Produk-Produk UMKM ynag telah dilelang terdiri atas berbagai jenis, yaitu fashion (pakaian dan aksesoris), makanan, cenderamata (kerajinan tangan, oleh-oleh khas daerah), ataupun produk kreatif (produk buatan sendiri).

Kunjungan kali ini dilaksanakan pada beberapa pelaku UMKM di Kabupaten Samosir, yaitu :

  • Kampung Ulos Huta Raja (Ibu Rosida Simarmata) yang berlokasi di Desa Lumban Suhi Suhi Toruan, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir. Kampung Ulos Huta Raja diresmikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, pada 2 Februari 2022. Ibu Rosida Simarmata merupakan salah satu penenun kain ulos khas Batak di kawasan Kampung Ulos Huta Raja. Kampung Ulos Huta Raja sendiri merupakan sebuah kawasan wisata di tepian Danau Toba, yang dikhususkan untuk pembuatan kain ulos khas Batak. Proses pembuatan kain ulos dilaksanakan secara manual dan lokasinya dilatarbelakangi Rumah Bolon. Ibu Rosida Simarmata tersebut bersedia untuk memasarkan 2 (dua) produk buatannya, yaitu Ragidup Pinusaan (Bahan) dan Setelan Ragidup (Sarung dan Selendang).
  • Creative Hub Samosir yang berlokasi di Pantai Indah Situngkir, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir. Creative Hub Samosir merupakan wadah kreativitas bagi para pelaku ekonomi kreatif di wilayah Kabupaten Samosir dalam bentuk infrastruktur fisik untuk mendukung para pelaku ekonomi kreatif mengembangkan ide, bisnis, membangun jejaring, berorganisasi, dan mempererat ikatan intern komunitas maupun antar komunitas subsektor ekonomi kreatif. Creative Hub Samosir diresmikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno pada bulan Maret 2022. Creative Hub Samosir bersedia untuk memasarkan produk-produknya yang terdiri atas Kopi Samosir, Kopi Alusi, dan 2 (dua) buah kerajinan tangan khas Suku Batak Toba.
  • Tenun Samosir Songket yang berlokasi di Desa Lumban Suhi-Suhi Toruan, Pangururan, Kabupaten Samosir. Tenun Samosir Songket merupakan salah satu UMKM yang memproduksi berbagai jenis kain tenun Samosir motif ulos. Produk kain tenun tersebut diproduksi dan di tenun oleh tangan-tangan professional para putra putri yang berada di daerah kawasan Danau Toba. Berbagai macam produk kain tenun Samosir motif ulos yang dihasilkannya ada dalam berbagai motif, corak, warna, dan jenis seperti bakal kain kemeja, sarung dan selendang motif ulos. Tenun Samosir Songket telah memproduksi ribuan hasil tenunan dan telah mendistribusikan produknya ke berbagai daerah di Indonesia. Tenun Samosir Songket menjadi salah satu supplier tetap para pedagang kain tenun, khususnya d wilayah Sumatera Utara.
  • Cathy Ulos (weaving art dan songket batak di desa siallagan) yang terletak di Jalan Lingkar Tuktuk, Ambarita, Simanindo, Kabupaten Samosir. Cathy Ulos merupakan salah satu UMKM Pribadi yang memproduksi berbagai jenis kain tenun Samosir motif ulos. Selama ini, Pemilik Cathy Ulos telah memasarkan produknya baik melalui toko ataupun melalui penjualan secara online dengan menggunakan sosial media. Cathy Ulos bersedia untuk memasarkan beberapa produknya melalui lelang, yaitu berupa Songket Tarutung dengan berbagai jenis motif dan warna.
  • Aek Boras Rumah Batik Batak yang terletak di Pelabuhan Ajibata, Tiga Raja, Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun. Aek Boras merupakan salah satu pengrajin Batik motif Batak. Produk Aek Boras ini telah dipasarkan pada tenant yang terletak pada Pelabuhan Fery Ihan Batak Ajibata.
  • Parnasib Etnik yang terletak di Jalan Makam Raja Sidabutar, Tomok, Simanindo, Kabupaten Samosir. Parnasib Etnik merupakan salah satu lokal brand sekaligus Pengrajin yang berasal dari Pulau Samosir, Sumatera Utara yang menjual produk-prouduk fashion serta produk kerajinan tangan (gelang, tas, topi, pahatan kayu, gantungan kunci, dll) yang terbuat dari bahan dasar ulos. Parnasib Etnik berinovasi untuk menciptakan barang yang sesuai dengan tren anak muda masa kini.

Disamping melaksanakan asistensi, tim Kedai Lelang juga melaksanakan Sosialisasi tentang KPKNL Pematangsiantar serta tugas dan fungsi yang ada didalamnya, khususnya tentang pelayanan lelang. Bentuk sosialisasi didukung dengan adanya Poster Infografis Pelayanan Lelang pada KPKNL Pematangsiantar. Sosialisasi dilaksanakan kepada para pelaku UMKM dan masyarakat lain, yang terdiri atas sebagai berikut.

  • Kampung Ulos Huta Raja (Ibu Rosida Simarmata) yang berlokasi di Desa Lumban Suhi Suhi Toruan, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir
  • Creative Hub Samosir yang berlokasi di Pantai Indah Situngkir, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.
  • Tenun Samosir Songket yang berlokasi di Desa Lumban Suhi-Suhi Toruan, Pangururan, Kabupaten Samosir.
  • Cathy Ulos (weaving art dan songket batak di desa siallagan) yang terletak di Jalan Lingkar Tuktuk, Ambarita, Simanindo, Kabupaten Samosir.
  • Aek Boras Rumah Batik Batak yang terletak di Pelabuhan Ajibata, Tiga Raja, Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun.
  • Parnasib Etnik yang terletak di Jalan Makam Raja Sidabutar, Tomok, Simanindo, Kabupaten Samosir.

Berdasarkan hasil koordinasi yang telah dilaksanakan, beberapa pelaku UMKM bersedia untuk mengikuti lelang dimaksud dan telah melengkapi persyaratan yang dibutuhkan. Tim publikasi juga melaksanakan dokumentasi objek lelang, baik berupa foto maupun video, yang akan digunakan sebagai bahan dokumenter pelaksanaan lelang UMKM.


#AyoIkutLelang

#LelangIndonesia

#LelangProdukUMKM

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini