Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Berita
KPKNL Padang Ikut Serta Halal Bihalal Nasional Idhul Fitri 1441 H di Lingkungan DJKN
Ayu Fitriana
Selasa, 26 Mei 2020   |   151 kali

Selasa (26/5/2020)- Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) mengawali hari pertama masuk kerja setelah libur Lebaran Idul Fitri 1441 H pada hari Selasa (26/5/2020) dengan melaksanakan halal bihalal di lingkungan DJKN. Halal bihalal yang digelar di tengah pendemi Covid-19 diadakan secara virtual melalui Meeting Zoom dengan tetap menjalani protokol Covid-19 serta menerapkan konsep social distancing. Acara dibuka oleh Direktur Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), Isa Rachmatarwata, dengan mengucapkan “Selamat Idhul Fitri 1441 H, Minal Aidin Wal-Faizin Taqabbalallahu Minna Waminkum” kepada seluruh Pegawai yang bertugas di Kantor wilayah (Kanwil) dan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) yang ikut serta dalam  acara halal bihalal virtual ini. Selanjutnya, Isa Rachmatarwata juga menyampaikan apresiasi kepada pegawai yang tetap berada di lokasi tugas masing-masing dalam merayakan Idhul Fitri.

Pada kesempatan ini, Isa Rachmatarwata mengundang Kanwil Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau, Kanwil Kalimantan Timur dan Kalimanatan Utara untuk turut serta bersilahturahmi dan menyapa rekan-rekan DJKN. Selanjutnya, Isa Rachmatarwata juga menyapa rekan-rekan yang berada di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padang untuk ikut menyapa rekan-rekan dilingkungan DJKN. Sapaan ini direspon oleh Kepala Kantor KPKNL Padang, Ali Mahmud beserta pegawai KPKNL Padang dengan mengucapkan “Selamat Idhul Fitri 1441 H, Mohon Maaf lahir dan batin”. Dan pada akhir kegiatan halal bihalal virtual ini, Isa Rachmatarwata menyampaikan “agar semua pegawai DJKN tetap sehat, kuat serta berharap bisa bertemu kembali secara langsung.”

Setelah ditutupnya sesi halal bihalal virtual, Pegawai KPKNL Padang melanjutkan kegiatan halal bihalal internal dengan tetap menjalani protokol Covid-19. Pada kesempatan ini, Kepala Kantor KPKNL Padang, Ali Mahmud, mengucapkan “Selamat Idul Fitri 1441 H, Mohon maaf lahir dan batin” kepada seluruh pegawai KPKNL Padang. Acara di tutup dengan saling bersalaman dan bermaafan dengan konsep social distancing.  Diharapkan, halal bialal serta silahturahmi yang digelar secara virtual ditengah pendemi Covid-19 tidak mengurangi hikmat dari kegiatan ini. (Ayu-HI KPKNL Padang)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini