Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Padang > Berita
KPKNL Padang Gelar Sosialisasi, FGD, dan Pameran 110 Tahun Lelang Indonesia
Ognissanti
Rabu, 28 Februari 2018   |   322 kali

Padang - Memperingati 110 tahun lelang di Indonesia, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Padang menyelenggarakan sosialisasi dan focus group discussion (FGD) pada Selasa (27/2) di Aula KPKNL Padang. Dalam acara ini, KPKNL Padang turut menayangkan secara langsung proses penawaran terbuka lelang internet kepada seratus peserta sosialisasi, sebanyak 47 orang di antaranya merupakan pimpinan perbankan di wilayah Sumatera Barat.

Kegiatan dibuka oleh Kepala KPKNL Padang Ali Mahmud. Dalam sambutannya, Ali memberikan arahan kepada para peserta sosialisasi tentang siklus pelaksanaan lelang yang meliputi pra, pelaksanaan, dan paska lelang. Menurutnya, pemohon lelang perlu memberi perhatian lebih kepada ketiga tahapan tersebut demi terwujudnya lelang yang laku dengan harga optimal dan minim gugatan. “Pada tahap pra lelang, pemohon lelang harus mengkondisikan agar aset yang diajukan lelang memenuhi persyaratan legalitas formal subjek dan objek lelang, pengelolaan permohonan, mitigasi risiko, evaluasi nilai limit, dan lain-lain. Kemudian, pastikan administrasi saat pelaksanaan lelang terjaga dengan baik. Terakhir, setelah lelang ketuk palu, alangkah baiknya jika pemohon lelang dapat memastikan bahwa aset hasil lelang dapat dikuasai secara fisik dan dibalik-namakan secara dokumen oleh pemenang lelang,” papar Ali.

Selain itu, dalam semangat perayaan 110 tahun lelang Indonesia, Kepala Seksi Pelayanan Lelang Zainif menuturkan sejarah lelang di Indonesia yang dimulai dari terbitnya Vendu Reglement pada 28 Februari 1908. “Bisa dilihat bahwa lelang di Indonesia bukan hal yang asing, karena sudah dilakukan bahkan sebelum masa kemerdekaan. Di Sumatera Barat sendiri, contohnya banyak dilakukan lelang hewan ternak seperti ayam dan sapi,” ujarnya.

Para peserta sosialiasi juga menyaksikan secara langsung pergerakan harga penawaran dari lelang internet Barang Milik Negara (BMN) Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Padang dan Kantor Pertanahan Solok. Dipandu oleh Pejabat Lelang Sri Nopialti, kedua lelang tersebut berhasil mencapai harga yang maksimal. Bahkan, objek lelang milik Kantor Pertanahan Solok berupa bongkaran material kantor sukses terjual hingga empat kali lipat nilai limit.

Mengakhiri sosialisasi, para peserta diberi kesempatan untuk melontarkan pertanyaan kepada KPKNL Padang dalam sesi FGD. Forum berjalan dengan semarak didukung oleh antusiasme tinggi para peserta. Setelah itu, para peserta dibawa untuk melihat Pameran 110 Tahun Lelang Indonesia yang digelar di lantai dasar KPKNL Padang. Beberapa minuta risalah lelang dari tahun 1949 turut meramaikan pameran yang berlangsung hingga Minggu (4/3).

Acara sosialisasi, FGD, dan pameran ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan 110 Tahun Lelang di Indonesia. Sebelumnya, KPKNL Padang telah melaksanakan lelang aset Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai di Tua Pejat, Kamis (24/2). KPKNL Padang juga akan melakukan lelang sukarela dengan objek berupa motor Yamaha Vixion, laptop Samsung, sepeda onthel, dan lain-lain, pada Kamis dan Jumat, 1-2 Maret 2018. Peminat dapat mendaftar lelang di www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id dan melihat objek lelang di KPKNL Padang, Jl. Perintis Kemerdekaan No. 79, Jati, Padang Timur. Rangkaian perayaan 110 Tahun Lelang Indonesia ini akan ditutup pada acara Car Free Day di GOR Agus Salim, Minggu (4/3). (Teks: Nurul Fadjrina, Foto: Ognissanti)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini