Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Malang > Berita
Kenalkan Aset Negara Sejak Dini melalui Kemenkeu Mengajar
R.hilda Nurhayati
Jum'at, 15 November 2019   |   332 kali

Kenalkan Aset Negara Sejak Dini melalui Kemenkeu Mengajar

 

Kemenkeu Mengajar merupakan kegiatan mengajar selama satu hari di Sekolah Dasar (SD) oleh relawan pengajar, pegawai Kementerian Keuangan. Penyelenggaraan Kemenkeu Mengajar (KM 4) tahun 2019 ini telah memasuki tahun ke empat , dilaksanakan dalam rangka Peringatan Hari Oeang Republik Indonesia  ke-73. Mengusung slogan “Sehari Mengajar Selamanya Memberi Arti “ . Tempat pelaksanaan Kemenkeu Mengajar 4 (KM4) Malang Raya tersebar di 14 (empat belas) Sekolah Dasar Negeri, dengan 220 (dua ratus dua puluh) relawan dan target pembelajaran pada siswa kelas 4,5,6  Sekolah Dasar. 

Kegiatan Kemenkeu Mengajar 4 (KM4) dilaksanakan tanggal 4 Nopember 2018 , relawan pengajar dari KPKNL Malang pada pukul 06.00 pagi sudah berada di lokasi pembelajaran di beberapa SDN antara lain SDN Kesatrian 01, SD N Madyopuro 3, SDN Sisir 3  dan SDN Pagentan

Pelaksanaan Kemenkeu Mengajar 4 di SD Kesatrian 01 yang berlokasi di Jalan Untung Suropati Selatan Nomor 16 Malang, dihadiri Kepala Kanwil DJKN Jawa Timur Etto Sunaryanto, Kepala KPKNL Malang Asep Suryadi, Kepala Sub Bagian Umum Gatit Wiludjeng S dan Kasi Hukum dan Informasi Iva Nurdianah Azizah.

Kegiatan pembelajaran pada hari Senin, diawali dengan upacara bendera  yang diikuti oleh sekitar 600 (enam ratus ) siswa  SDN Kesatrian 01, Dalam Sambutannya Kepala Kanwil DJKN Jawa Timur menyampaikan kegiatan Kemenkeu Mengajar  4, merupakan salah satu kegiatan dalam memperingati hari Oeang Republik Indonesia ke 73. Kementerian Keuangan bertekad untuk turut serta mendidik dan ikut memperkenalkan secara langsung kepada anak – anak SD. “Anak – anak simak dengan baik ilmu yang diberikan oleh Bapak/Ibu Guru Relawan Pengajar dari Kementerian Keuangan dan agar kalian aktif untuk dalam kegiatan kegiatan pembelajaran ” pesan Etto Sunaryanto.

Acara dilanjutkan dengan penyambutan oleh seluruh siswa SD Kesatrian 01 kepada relawan pengajar Kemenkeu, dengan semangat  dan gerakan diiringi tepuk tangan yang sangat kompak siswa SD Kesatrian 01 menyambut kedatangan relawan pengajar dengan yel yel “ Kami anak Kestarian 01 siap belajar dengan Kemenkeu ambil bukumu ambil pensilmu kita belajar dengan kemenkeu, selamat datang kakak tersayang …” nyanyian siswa  yang luar biasa sangat membahagiakan dan menambah semangat relawan pengajar Kemenkeu.

Pada kegiatan pembelajaran Kepala Kanwil DJKN Jawa Timur, Etto Sunaryanto bekesempatan mengikuti langsung pelaksanaan kegiatan pembelajaran masing – masing kelas dan berdialog dengan siswa SDN Kesatrian 01.  Di kelas 4 C, relawan Pengajar dari KPKNL Malang iva nurdianah azizah, kasi hukum dan informasi  memperkenalkan DJKN,  tugas dan fungsinya dalam pengelolaan Asset Negara.  Materi disampaikan dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami oleh siswa. Anak – anak sangat interaktif, antusias dalam menjawab pertanyaan dan mengikuti proses kegiatan belajar. Pada akhir kegiatan mengajar ia berpesan kepada para siswa untuk senantiasa menjaga aset negara contohnya tidak membuang sampah sembarangan, tidak merusak fasilitas sekolah, tidak mencoret-coret tembok sekolah, tidak mencoret-coret bangku sekolah.

Kegiatan pembelajaran berikutnya adalah pengenalan lelang, Pengertian lelang dan tatacara mengikuti lelang dan proses penunjukan pemenang lelang  disampaikan oleh Gatit Wiludjeng Kasubag Umum KPKNL Malang. Pada session terakhir, simulasi lelang dipandu langsung oleh Kepala KPKNL Malang Asep Suryadi bertempat di Lapangan SD Kesatrian 01 yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 4. dengan objek lelang antara lain berupa spinner, mainan juicer, maxer, mobil-mobilan,,celengan dan lainnya.  Simulasi lelang mengajak siswa SD untuk mengenal lebih dekat mengenai lelang dan interaktif  dalam proses lelang. Penawaran lelang berlangsung seru karena para siswa saling bersaing mengajukan penawaran sampai dapat memenangkan objek lelang yang ditawarkan oleh pejabat lelang..

Session terakhir “ Pohon Cita-cita “ semua siswa menuliskan cita – citanya pada post it dan menempelkan pada  pohon cita – cita.  anak- anak dengan semangat bergantian, berlari kecil , maju ke depan menuju Pohon Cita –Cita.  Semoga kalian dapat mewujudkan cita- cita yang diimpikan dan menjadi kebangggaan  tak hanya orang tua tapi juga bangsa dan negara”

(artikel/photo, iv/hilda)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini