Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bandar Lampung > Kilas Peristiwa
Bergembira Dalam Gathering di Pulau Tanjung Putus
Hakim Setyo Budi Mulyono
Kamis, 08 Februari 2018   |   143 kali

Bandar Lampung - Pulau Tanjung Putus berada sekitar 64 kilometer di sebelah Barat Laut Kota Bandar Lampung. Jika dilihat dari atas drone, pulau ini bentuknya mirip ikan paus. Untuk menuju ke pulau ini, para pengunjung harus melalui jalan di perkampungan nelayan. Di lokasi inilah keluarga besar Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bandar Lampung mengadakan gathering selama dua hari sejak Sabtu (27/1/2018).

Di sekitar Pulau Tanjung Putus terdapat banyak pulau-pulau kecil dengan jarak tidak berjauhan. Masing-masing pulau kecil bisa ditempuh dalam waktu tidak sampai 30 menit dengan menggunakan perahu yang bisa memuat 10 orang.

Kepala KPKNL Bandar Lampung Didith A. Andiana mengajak jajaran pegawainya untuk refreshing sekaligus membangun tim yang solid. Untuk tujuan itu, pada siang hari salah satu pulau ini diadakan permainan kebersamaan.

Permainan kerja sama tim diselenggarakan dengan melibatkan seluruh pegawai, antara lain lomba yel-yel, lomba membangun menara dari pasir, dan juga lomba ngesot. Setiap lomba memiliki filosofinya masing-masing dan membutuhkan kecerdasan dan kekompakan untuk memenangkannya.

Pada malam hari seusai makan bersama, digelar acara Gelar Edukasi dan Inisiatif. Pada acara ini masing-masing seksi harus menampilkan yel-yel dan atraksi bebas. Seksi Kepatuhan Internal menampilkan tarian gemulai. Seksi Piutang Negara menampilkan drama tentang penagihan yang menyentuh namun memancing gelak tawa.

Seksi-seksi yang lain juga menyumbangkan atraksinya, misalnya Seksi Hukum dan Informasi menyumbangkan performance pembacaan puisi bergiliran, Seksi Pelayanan Penilaian dan Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara menyanyikan bersama lagu yang dimodifikasi sehingga terdengar lucu dan mengajak penontonya bergembira. Subbagian Umum menampilkan jogetan berirama dan Seksi Pelayanan Lelang menampilkan stand-up comedy.

Setiap performance dinilai oleh semua seksi, dan yang menjadi juara adalah Seksi Pelayanan Lelang atas atraksi stand-up comedy-nya.

Seluruh kegiatan berlangsung dengan lancar dan sukses. Wajah-wajah gembira tampak dari mereka dalam perjalanan pulang kembali ke KPKNL Bandar Lampung.

(Berita: Hakim SB Mulyono, Foto: Istimewa)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini