Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Kupang > Berita
KPKNL Kupang Laksanakan Lelang Aset Pemerintah Kabupaten Kupang
Wahyu Yudistira
Rabu, 10 Oktober 2018   |   693 kali

Kupang, 27 September 2018 – Dalam rangka tertib administrasi pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD), Pemerintah Kabupaten Kupang melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kupang telah melaksanakan lelang Non Eksekusi Wajib Barang Milik Daerah berupa 42 (empat puluh dua) unit kendaraan dinas roda empat melalui lelang konvensional dengan penawaran secara lisan naik-naik bertempat di Gedung Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kupang.

Dalam pembukaannya Jerry Manafe selaku Wakil Bupati Kabupaten Kupang menjelaskan bahwa penjualan Barang Milik Daerah tersebut dilaksanakan dengan pertimbangan bahwa BMD tersebut sudah lama dan tidak dapat digunakan secara optimal. Kegiatan lelang ini juga merupakan tindak lanjut atas temuan BPK terhadap BMD dan  secara ekonomis lebih menguntungkan bagi daerah apabila dipindahtangankan sebagai tindak lanjut dari penghapusan BMD, karena biaya operasional dan pemeliharaannya lebih besar dari manfaat yang diperoleh.

Selanjutnya, lelang yang dilaksanakan di Aula Gedung Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kupang dan dipimpin oleh Pejabat Lelang Rekyson Lay. Pejabat Penjual Jon A. Sula dari Pemkab Kupang menyatakan kegembiraannya atas hasil lelang yang diperoleh meskipun belum seluruhnya terjual. Kemudian menegaskan bahwa terhadap kendaraan yang belum laku akan kembali dimohonkan lelang pada kesempatan berikutnya. Sepanjang berjalannya pelaksanaan lelang tersebut, banyak sekali pertanyaan yang muncul oleh para peserta lelang, yang pada dasarnya belum mengerti prosedur pelaksanaan lelang. 

Dalam lelang tersebut, terjual tiga belas unit  kendaraan dengan total pokok lelang sebesar Rp 766,51 juta. Sementara untuk dua puluh sembilan unit objek lelang dinyatakan Tidak Ada Peminat (TAP) karena tidak ada penawaran. Berdasarkan hasil tersebut, KPKNL Kupang berhasil menerima PNBP sebesar Rp15.33 juta. Lelang berjalan dengan lancar dan ditutup pukul 13.00 WITA. (Wahyu Yudistira / HI KPKNL Kupang)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini