Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Dumai > Kilas Peristiwa
Selamat Bertugas dan Sukses Selalu – Indra, Marsiyati, Machmud
Deddy Martinus Sinaga
Jum'at, 13 September 2019   |   536 kali

Dumai – Jum’at (16/09/2019), Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Dumai menyelenggarakan acara untuk melepas tiga pejabat pengawas yang di mutasi dari KPKNL Dumai diantaranya yang pertama Indra Sabar mendapatkan tugas baru sebagai Kepala Seksi Informasi di Kanwil DJKN Riau, Sumbar, dan Kepulauan Riau, kedua Marsiyati yang mendapat tugas baru sebagai Kepala Seksi Kekayaan Negara Dipisahkan (KND) IIIB Direktorat KND, dan ketiga Machmud Yunus yang mendapat tugas baru sebagai Kepala Seksi Peraturan Perundangan II, Direktorat Hukum dan Humas di SEROJA Meeting Room KPKNL Dumai


Mutasi ketiga pejabat pengawas tersebut berdasarkan Keputusan Dirjen Kekayaan Negara Nomor Kep-13/KN/UP.11/2019 tanggal 05 Agustus 2019 tentang Mutasi dan Pengangkatan Dalam Jabatan Pengawas di Lingkungan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara.


Acara di hadiri oleh seluruh pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN). Acara pertama sambutan KPKNL Dumai, Dirmanti Jaya menyampaikan ucapan selamat atas mutasi ketiga pegawai yang mendapatkan tempat tugas sesuai dengan keinginan. Dirmanti mengapresiasi kepada Indra, Marsiyati dan Machmud atas kontribusi dan perannya sehingga KPKNL Dumai mendapat peringkat kedua Kantor Pelayanan Terbaik se-Kementerian Keuangan dan peringkat pertama Kantor Berkinerja Terbaik se-Kanwil DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau selama dua periode berturut-turut, serta meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) se-Kementerian Keuangan. Dirmanti berpesan agar pegawai yang di mutasi dapat menjadi duta bagi KPKNL Dumai dan menunjukkan kinerja terbaiknya di tempat baru.


Selanjutnya untuk mengenang kembali kegiatan-kegiatan selama berkerja di KPKNL Dumai dan berinteraksi dengan pegawai, Seksi HI memutar video kenangan. Tampak wajah ketiganya serius dan haru ketika melihat foto-foto yang ditampilkan seraya diiringi lagu “Sampai Jumpa” yang dinyanyikan Endank Soekamti. Pegawai yang lain pun tampak haru tapi juga tertawa teringat kelucuan dari foto-foto yang ditampilkan dalam video.


Acara dilanjutkan dengan penyampaian pesan dan kesan dari pegawai yang pindah dimulai dengan Indra Sabar. Indra menceritakan bahwa dirinya sudah empat tahun di KPKNL Dumai dan kesan yang paling mendalam adalah ketika melaksanakan revaluasi BMN karena mendapatkan objek reval di pulau-pulau terluar bersama Fadli Nur dan Hanry Abi bersama Satker Distrik Navigasi Dumai.


Giliran Marsiyati menyampaikan pesan dan kesan, dengan memulai mengucapkan  terima kasih atas semua bantuan, dukungan, sinergi terutama dalam pelaksanaan penilaian khususnya selesainya kegiatan penilaian kembali BMN.  Menurutnya di KPKNL Dumai dia merasakan tidak hanya menemukan sekedar teman, tetapi juga rasa persaudaraan yang tinggi. “Di sini saya tidak hanya belajar bagaimana berkerja dan memimpin tetapi juga belajar tentang makna mensyukuri hidup“ Imbuhnya sambil menyeka air mata.


Selanjutnya pesan dan kesan dari Machmud yang menceritakan riwayat mutasinya yang dimulai dari Surabaya, Kupang, Dumai dan sekarang ke Jakarta. Machmud mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan sinergi yang luar biasa dari seluruh pegawai KPKNL Dumai terutama dalam mendukung pelaksanaanan pembangunan KPKNL Dumai menuju WBK/WBBM.


Acara dilanjutkan dengan penyampaian pesan dan kesan oleh perwakilan beberapa pegawai. Aris Suhada Mian, Kasubbag Umum KPKNL Dumai memberikan kesan “Kalian adalah saudara kami, rekan kerja kami yang selama kami kenal adalah orang-orang yang baik dan hebat. Kami akan merasa kehilangan orang-orang yang kami hormati dan sayangi, orang-orang yang akan mengingatkan kami akan pentingnya kebersamaan, orang yang telah memberikan nasihat-nasihat yang baik terhadap kami, dan orang yang akan kami ingat sebagai pegawai yang memiliki keteladanan dan integritas yang tinggi” ucapnya.


Iling Saidah, Kepala Seksi Hukum dan Informasi yang juga dimutasi tetapi tetap di KPKNL Dumai sebagai Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Dumai menyampaikan rasa syukur dan bangga karena semua yang mutasi mendapatkan tempat yang diinginkan. Iling berpesan agar ditempat yang baru tentu memiliki tantangan yang baru pula, dapat menunjukan kinerja terbaiknya seperti yang diberikan di KPKNL Dumai.


Siti Winarseh yang merupakan staff dari Marsiyati menyampaikan bahwa Marsiyati bukan hanya sebagai atasan tapi menjadi sahabat dan panutan. “Bu Aci merupakan wanita yang tangguh karena hampir setiap minggu mampu menjalani perjalanan bolak balik naik travel Dumai-Pekanbaru dengan sekali jalan 5-6 jam untuk mendapatkan jam terbang pesawat yang maksimal setiap pulang ke Jakarta.” Ucapnya.  


Suasana haru pun mengisi SEROJA meeting room dengan beberapa cerita dan kenangan yang dilontarkan beberapa pegawai lainnya dalam mengenang kebersamaan bersama Indra, Marsiyati dan Machmud. Di akhir acara, Dirmanti dan pegawai serta PPNPN KPKNL Dumai memberikan kenang-kenangan untuk ketiga pegawai sebagai salah satu media pengingat nantinya.


Don’t say goodbye, just see you later– Indra, Marsiyati, Machmud  adalah tiga rekan terbaik kami. Kami ucapkan terima kasih atas kontribusi yang luar biasa sahabat. Selamat bertugas ditempat baru dan semoga sukses selalu. Salam SEROJA!


 (Narasi : KPKNL Dumai)

Foto Terkait Kilas Peristiwa
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini