Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Layanan Virtual Untuk Semua, GLV Multi Konsep dari Denpasar
Wiji Yudhiharso Kusumo Putro
Kamis, 12 November 2020   |   229 kali

Mengambil tajuk “Layanan Virtual untuk semua”, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Denpasar melaksanakan Gerai Layanan Virtual (GLV) sebagai rangkaian peringatan ulang tahun Direktorat Jenderal Kekayaan Negara ke 14 pada Kamis (12/11/2020). Mencoba menghadirkan sesuatu yang berbeda, kali ini KPKNL Denpasar menyajikan kegiatan yang disusun dalam bentuk multi konsep yang terdiri atas Virtual Meeting menggunakan aplikasi Zoom dipadukan dengan reportase Langsung dari lapangan dan pemanduan pembuatan akun lelang di situs lelang.go.id. Acara ini tergolong sukses dengan terbukti Lebih dari 150 peserta turut menghadiri acara ini sejak awal sampai akhir dengan durasi total lebih dari 2 Jam.


Kepala KPKNL Denpasar, Wahyu Nendro dalam pembukaan menceritakan bahwa dengan pergeseran konsep layanan yang ada dari tatap muka langsung menjadi virtual, maka diharapkan pengenalan format layanan ini dalam rangkaian Gelar Layanan Virtual akan dapat menghadirkan kinerja yang lebih baik dan akan meningkatkan kepuasan layanan bagi pengguna jasa keseluruhan.


Kegiatan selanjutnya adalah live report Pemusnahan Barang Tegahan di Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Ngurah rai. Isnyn Melia Rakhmi, selaku Reporter menceritakan bahwa barang-barang tersebut disita khususnya karena adanya pembatasan jumlah dan tidak memiliki nilai ekonomi.


Selanjutnya adalah kegiatan pengenalan dan pembuatan akun lelang online. Hal yang diharapkan dicapai dalam acara ini adalah menjaring pengguna baru serta "memasyarakatkan" lelang itu sendiri. Disamping itu dengan telah memiliki akun,  otomatis akan bisa menjadi peserta lelang maupun pemohon lelang yang akan disampaikan juga dalam acara GLV ini.


Turut menyapa kegiatan GLV KPKNL Denpasar kali ini adalah Anugrah Komara, Kepala Kantor Wilayah DJKN Bali Nusa Tenggara dan Direktur Lelang, Joko Prihanto. Direktur Lelang menyampaikan  komitmen DJKN untuk memberikan pelayanan yang terbaik, efektif, dan efisien bagi stakeholder khususnya dalam peringatan ulang tahun DJKN ke 14. Harapan dan saran diharapkan dapat membangun perbaikan yang lebih baik khususnya dalam bentuk regulasi dan akuntabilitas.


Penyampaian testimoni layanan secara live pertama disampaikan oleh Ahmad Salim dari perwakilan Kementerian Lingkungan Hidup. Sukses pelaksanaan lelang ini ditunjukkan dengan harga penawaran lelang yang naik berlipat ganda. Selain itu testimoni langsung secara spesial yang diracik dalam format 14 Menit Layanan Lelang disampaikan langsung kepada Haryanto selaku pegawai Balai Lelang Mandiri dengan kekagumannya karena langsung mendapatkan penetapan jadwal lelang diluar dugaan yang bersangkutan. Penetapan Jadwal Lelang yang biasanya dia dapatkan rata-rata 1 sampai 2 hari ternyata diperolehnnya hanya dalam waktu 14 menit. Konsep Layanan Virtual dengan telah disampaikannya dokumen melalui online terbukti mampu mempercepat layanan.

Untuk detail kegiatan ini, silahkan kunjungi Akun Youtube : Humas KPKNL Denpasar untuk melihat Rekaman rangkaian kegiatan tersebut.


 Selamat Ulang Tahun, Jaya dan Sukses Selalu DJKN

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini