Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Bontang > Artikel
Waspada Penipuan Lelang, Kenali Ciri – Cirinya Sebelum Menjadi Korban
Bagus Widi Wicaksono
Senin, 03 Mei 2021   |   2676 kali

Kalau ada yang meminta transfer uang ke rekening pribadi, dengan alasan apapun, itu sudah pasti penipuan. Satu kalimat di awal artikel ini adalah pengetahuan dasar yang harus anda benar – benar ingat dan pahami agar tidak menjadi korban penipuan lelang. Jika anda sudah memahami dan memaknai kalimat tersebut dengan baik, mari kita lanjutkan dengan mengenali modus para penipu lelang dalam beraksi. Siapa tahu, penipu yang mengintai anda cukup pintar dalam merangkai kata untuk membuai anda masuk ke dalam tipu muslihatnya.

Yang pertama, sang penipu akan memperkenalkan diri dengan mengaku sebagai pegawai KPKNL / DJKN / Kemenkeu atau bisa juga sebagai seseorang yang anda kenal, seperti saudara ataupun rekan kerja. Cara menipunya dengan memasang foto profil orang yang anda kenal dan mengatakan bahwa dia telah mengganti nomornya dengan nomor yang baru. Jangan tertipu, foto profil seseorang sekarang dengan mudah didapatkan hanya dengan mencarinya di google ataupun media sosial orang tersebut. Nomor perdana apalagi, tinggal beli ke toko pulsa terdekat.

Yang kedua, sang penipu aktif menghubungi korban dan menawarkan harga murah yang tak wajarJangan mudah percaya dengan pricelist barang, surat dengan kop Kementerian Keuangan, akun medsos palsu, ataupun foto foto lain yang si penipu kirimkan. Apalagi kalau dia bilang harga barangnya murah. Semua lelang yang KPKNL selenggarakan pasti tercantum di lelang.go.id . Jika tidak ada, sudah jadi pertanyaan besar tuh.

Yang ketiga, sang penipu meminta meminta transfer uang ke rekening pribadi. Lelang resmi tidak pernah menggunakan rekening atas nama pribadi / perorangan untuk bertransaksi tetapi selalu menggunakan rekening atas nama kantor. Kalau menggunakan rekening atas nama pribadi / perorangan, sudah pasti penipuan itu, apapun alasannya, apapun kondisinya, pokoknya apapun. Kalau anda masih ragu juga, lebih baik datang dahulu ke kantor KPKNL yang ada di kota anda, agar anda segera disadarkan oleh pegawai disana.

Terima kasih sudah membaca artikel ini sampai akhir. Sebarkan informasi dan ilmu yang anda dapat disini ke orang lain. Anda tidak akan pernah tau siapa yang akan tertipu, bisa jadi keluarga, teman, atau tetangga di lingkungan anda. Lebih baik uangnya dipakai untuk mentraktir anda, bukan?

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini