Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kunjungi KPKNL Banjarmasin, Dirjen KN: Jadikanlah Pekerjaan sebagai Ownership Bukan Belonging
Satria Rahman
Jum'at, 10 Februari 2023 pukul 14:53:33   |   292 kali

Banjarmasin – Dirjen Kekayaan Negara Rionald Silaban menyampaikan pentingnya kontribusi pegawai kepada instansi dan juga masyarakat. “Selain itu, Saya harap pegawai KPKNL (Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang-red) Banjarmasin untuk menjadikan pekerjaan sebagai ownership bukan belonging,” pesannya saat melakukan kunjungan kerja ke Kantor KPKNL pada Kamis, (2/2). Dalam kunjungan tersebut Dirjen KN didampingi oleh Tenaga Pengkaji Restrukturisasi, Privatisasi dan Efektivitas Kekayaan Negara Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Dodok Dwi Handoko dan Kepala Kanwil DJKN Kalimantan Selatan dan Tengah Ferdinan Lengkong.

Kegiatan bincang santai yang dilakukan di Aula KPKNL Banjarmasin ini juga diisi persentasi oleh Kepala KPKNL Banjarmasin Agus Hari Widodo terkait profil KPKNL Banjarmasin.


Selain itu, juga dilakukan simulasi dan persentasi mengenai alur proses lelang oleh pejabat lelang pertama Muhammad Farid Tommy Wijaya.

Kegiatan bincang santai diakhiri dengan penandatanganan dukungan kepada KPKNL Banjarmasin dalam rangka pembangunan zona integritas oleh Rionald Silaban.


Pada Kunjungan tersebut, Dirjen KN beserta jajaran dikenalkan mengenai produk-produk UMKM mitra KPKNL Banjarmasin. Setelah itu, Dirjen KN beserta jajaran melanjutkan kegiatan kunjungan kerja dengan office tour mengunjungi masing-masing seksi dan subbagian umum KPKNL Banjarmasin.


Usai kegiatan kunjungan kerja di KPKNL Banjarmasin, Dirjen KN juga menghadiri acara Kunjungan Kerja Spesifik Komisi XI DPR RI di Banjarmasin yang dihadiri oleh Komisi XI DPR RI, Kemenkeu, PT SMI, BAPPENAS, dan Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Selatan untuk membahas mengenai Perkembangan Proyek Strategi Nasional dan Sumber Pendanaannya.

 

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini