Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Lantik 152 Pejabat Pengawas, Dirjen KN: Ready To Empower DJKN!
Dimas Aditya Saputra
Rabu, 10 Agustus 2022 pukul 17:30:52   |   284 kali

Jakarta – Direktur Jenderal Kekayaan Negara Rionald Silaban mengambil sumpah dan melantik 152 Pejabat Pengawas di lingkungan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) secara hybrid dengan enam pejabat hadir secara fisik di Aula Kantor Pusat DJKN, Jakarta  pada Rabu (10/8).


Dalam arahannya, Rionald menegaskan bahwa seorang pejabat pengawas adalah penghubung antara pelaksana di lapangan dengan pimpinan yang berada di level yang lebih tinggi. Dengan adanya tugas menjadi penghubung ini, seorang pejabat pengawas juga dituntut untuk mampu melaksanakan dua peran sekaligus.


“Peran pertama adalah seorang pejabat pengawas mampu mewakili pejabat administrator di atasnya dalam menyampaikan seluruh kebijakan dan arahan. Peran kedua adalah mampu mewakili pelaksana di bawahnya dalam menyampaikan semua aspirasi dan ide-ide kreatif baru,” tuturnya.

Rionald berharap seluruh pejabat pengawas yang dilantik terus berupaya membangun budaya kerja penuh kesadaran, memberikan pemahaman, dan hingga akhirnya implementasi budaya kerja tersebut menjadi top of mind setiap pegawai dalam menyelesaikan pekerjaan.


Mengutip pesan Bill Gates, Ia menegaskan kepada pejabat yang dilantik. “Leaders are those who empower others, keberhasilan seorang pemimpin tidak dilihat hanya dari prestasi yang diraihnya sendiri, namun juga dari bagaimana pemimpin tersebut membawa unit yang dipimpinnya meraih keberhasilan bersama-sama,” ungkapnya.


Menutup arahannya, orang nomor satu di DJKN ini berpesan untuk tetap menjunjung budaya Kemenkeu Satu dengan cara meningkatkan sinergi dalam bekerja, berperilaku adaptif, serta meningkatkan keahlian dalam penggunaan teknologi. (fer/dit- Humas DJKN)

 

 

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini