Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kemenkeu Sulsel Rilis Kinerja APBN Triwulan II Tahun 2022: APBN Jaga Kestabilan Ekonomi
Charles Jimmy
Selasa, 19 Juli 2022 pukul 18:16:01   |   241 kali

Makassar – Untuk pertama kalinya sejak bulan Januari 2022, Kementerian Keuangan Sulawesi Selatan kembali mengadakan konferensi pers secara luring di hadapan awak media pada Senin (18/06), setelah beberapa bulan terakhir selalu dilaksanakan melalui media daring. Acara digelar di Aula Lantai 6 Gedung Keuangan Negara II Makassar dan dihadiri oleh seluruh perwakilan eselon II Kementerian Keuangan yaitu Kanwil DJP Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara, Kanwil DJBC Sulawesi Bagian Selatan, Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat dan Kanwil DJPB Sulawesi Selatan. Kepala Balai Diklat Makassar menjadi moderator dalam perilisan data APBN tersebut.

Kanwil DJKN Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat yang diwakili oleh Kepala Bagian Umum, Ircham memaparkan sampai dengan 30 Juni 2022, realisasi program sertipikasi tanah di Sulawesi Selatan sudah mencapai 84 bidang. Adapun capaian PNBP dari pengelolaan barang milik negara (BMN) sebesar Rp15,8 miliar atau 57,7 persen dari target.

Di samping itu, hasil evaluasi kinerja BMN sampai akhir Juni sebanyak 203 NUP atau 50,8 persen. “Indikator yang diukur dalam evaluasi ini antara lain kepentingan umum, manfaat sosial, kelayakan finansial dan kondisi teknisnya,” jelas Ircham.

Pelayanan lelang di Sulawesi Selatan sudah menghasilkan PNBP sebesar Rp14,3 miliar dari total pokok lelang sebesar Rp710,6 miliar. Selain PNBP, pelaksanaan lelang juga menyumbang kontribusi Pajak Penghasilan sebesar Rp3,1 miliar dan BPHTB sebesar Rp5,7 miliar.

Kementerian Keuangan berupaya meningkatkan pelaksanaan lelang dengan memberikan relaksasi tarif bea lelang, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 95/PMK.06/2022 tentang Besaran, Persyaratan dan Tatacara Pengenaan Tarif s.d. 0 persen atas Jenis PNBP yang Berlaku pada Kementerian Keuangan. Salah satu lelang yang mendapat relaksasi tarif adalah lelang sukarela produk UMKM non kendaraan bermotor yang dikenakan 0 persen bea lelang pembeli.

Implementasi relaksasi bea lelang sudah terwujud dalam lelang produk UMKM oleh KPKNL Makassar yang bekerja sama dengan pihak perbankan, salah satunya adalah lelang bersama Bank BCA pada tanggal 16 Juni 2022. Lelang tersebut dilaksanakan melalui aplikasi www.lelang.go.id menampilkan enam kedai UMKM dan sembilan produk yang semuanya laku terjual. “Ini (lelang UMKM) nanti akan kita gerakkan lagi dengan dukungan-dukungan dari perbankan lainnya,” tutur Ircham

Dalam pelayanan penilaian di Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat, Kanwil DJKN bersama KPKNL telah menerbitkan 529 laporang penilaian. Khusus di Sulawesi Selatan, hasil penilaian sebesar Rp788,6 miliar digunakan untuk proses penjualan dan pemanfaatan BMN serta penyusunan laporan keuangan, dengan permohonan terbesar adalah untuk kerja sama pemanfaatan aset pemerintah provinsi Sulawesi Selatan, dengan nilai wajar Rp705 miliar.

“Jadi sampai semester I, kinerja sudah mencapai target yang ditetapkan. Insya Allah, kedepan semakin baik dalam pengelolaan aset, khususnya di Sulawesi Selatan,” ungkap Ircham menutup presentasi.

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini