Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Dialog Interaktif RRI Palu, KPKNL Palu Lelang Produk UMKM untuk Perekonomian yang Lebih Baik
Angger Dewantara
Kamis, 07 Juli 2022 pukul 11:05:27   |   300 kali

Palu - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL Palu) menjadi narasumber dalam salah satu program Dialog Interaktif bersama dengan Radio Republik Indonesia (RRI) Palu pada Rabu, (6/7). Program Dialog Interaktif tersebut disiarkan melalui platform live Youtube dan juga on-air RRI pada frekuensi FM 90,8 MHz.


Dialog Interaktif membahas beberapa hal diantaranya penjelasan tugas, fungsi dan layanan KPKNL dan juga membahas dan salah satu program lelang produk UMKM yaitu KOLEGIAL - Sulawesi Tengah. Pejabat Fungsional Pelelang KPKNL Palu Jahantus Banjarnahor (Banjar) dan Ketua Tim KOLEGIAL Tegar O.Z. hadir sebagai narasumber pada kegiatan dialog tersebut.


Ketua Tim KOLEGIAL Tegar O.Z mengatakan Lelang oleh KPKNL Palu melalui portal lelang.go.id sebagai media pemasaran hadir untuk memberikan sarana pemasaran yang lebih luas sehingga diharapkan penjualan produk UMKM juga turut meningkat serta mewujudkan lelang yang mampu mengakomodasi berbagai instrumen jual beli yang bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat.


“Program yang bertujuan untuk kemajuan UMKM ini sejalan dengan program pemerintah yaitu, PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional-red),” ujarnya.

Pada dialog tersebut juga ia menyampaikan kembali ungkapan Menteri Keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani yang menyatakan "Jangan pernah lelah untuk mencintai negeri ini", dengan bergerak memajukan UMKM untuk perekonomian Indonesia yang lebih baik.


Di tempat yang sama, Pejabat Fungsional Pelelang KPKNL Palu Jahantus Banjarnahor mengatakan KPKNL Palu sebagai kantor yang berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) menghimbau kepada seluruh masyarakat agar waspada terhadap marak terjadinya penipuan berkedok lelang yang kerap kali mengatasnamakan KPKNL.


Pria yang akrab disapa Banjar ini menekankan harapannya agar platform Lelang Indonesia juga dapat menjangkau pasar yang lebih jauh dan tentunya memberikan outcome yang positif bagi perekonomian. Tercatat, sejak Maret 2022, program KOLEGIAL ini telah berhasil menjual 32 Lot lelang dengan total nilai mencapai R27 Jutaan.


Salah satu penelpon interaktif, Kelvin Sinaga menanyakan terkait cara bergabung dalam program ini. "Saya bersama istri memiliki usaha di Kota Palu yaitu berjualan produk pakaian, bagaimana agar dapat turut bergabung dalam program ini?" tanyanya.


Narasumber menjawab bahwa lelang ini dapat dimanfaatkan oleh siapapun, dan berbagai jenis macam usaha, untuk dapat berpartisipasi dapat menghubungi KPKNL Palu melalui sosial media facebook dan instagram KPKNL Palu, atau melalui whatsapp pada nomor 081145604630. (Penulis : Tim Seksi Hukum dan Informasi KPKNL Palu)

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini