Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Apresiasi Kekayaan Negara Sebagai bentuk Penghargaan Pengelolaan Aset Negara yang Optimal
Fia Malika Sabrina
Kamis, 26 November 2020 pukul 10:59:59   |   593 kali

Sumatera Utara – Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) khususnya melalui Kantor Wilayah (Kanwil) DJKN Sumatera Utara (sumut) senantiasa memberi dukungan untuk mendorong pengelolaan aset negara sehingga lebih optimal. Sebagai bentuk dukungan tersebut, DJKN juga sudah menerbitkan paket kebijakan dalam pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) yang terbaru yaitu perubahan perbaikan berbagai ketentuan mengenai pemanfaatan BMN. Paket kebijakan tersebut terangkum dalam PMK No. 115 Tahun 2020 yang mengakomodasi jenis pemanfaatan secara lebih bervariasi. “Harapannya satuan kerja memiliki keleluasaan dan pilihan untuk memanfaatkan BMN yang masih underutilized atau bahkan idle,” ungkap Direktur Jenderal Kekayaan Negara Isa Rachmatarwata dalam sambutan acara Kekayaan Negara Awards 2020 yang dilakukan secara virtual pada Kamis (26/11).

“Perlu kita ingat mengelola kekayaan negara dengan maksimal bukan untuk ditujukan untuk mendapatkan apresiasi secara terbuka dalam bentuk penghargaan seperti ini, melainkan suatu keharusan dan wujud kecintaan kita kepada negeri ini, dengan dan atau tanpa penghargaan maupun medali,” ujar Dirjen melalui acara pemberian penghargaan kepada satuan kerja dan stake holder Kanwil DJKN Sumut yang di gelar dalam acara Kekayaan Negara Awards 2020, dilakukan sebagai wujud apresiasi atas sinergi dalam pengelolaan Barang Milik Negara. 

Selain itu, Dirjen Kekayaan Negara mengungkapkan pada fungsi pelayanan lelang, DJKN merupakan regulator sekaligus pelaksana kegiatan atau pelayanan lelang di Indonesia. Sebagai salah satu upaya mendukung proses bisnis dan pemberian pelayanan lelang, DJKN terus melakukan pembenahan di bidang lelang, salah satunya adalah upaya mengadaptasi perkembangan teknologi informasi dan layanan secara online atau e-auction yang sekarang telah menjadi standar yang cukup baik dengan penggunaan portal lelang.go.id.

Kepala Kanwil DJKN Sumut Tedy Syandriadi mengungkapkan bahwa pada proses perkembangan organisasi, DJKN telah bergerak memasuki tahap ketiga dalam pengelolaan kekayaan negara. Dalam penyelesaian proses penatausahaan BMN dan terus menerus mewujudkan 3T dalam pengelolaan yaitu, tertib Fisik, Tertib Hukum dan Tertib administrasi. Pada tahun 2020 DJKN juga sudah mulai memasuki tahap tiga pengelolaan aset, yaitu pengukuran kinerja aset. Seluruh  BMN satuan kerja di Kementerian Keuangan telah diukur kesesuaian penggunaan BMNnya dengan Standar Barang dan Standar Kebutuhan serta BMN-BMN dari berbagai satker yang hasil validasinya terkategori untuk disusun portofilionya. Tentunya pengukuruan kinerja BMN ini akan terus dilaksanakan. Untuk itu kami menghimbau Bapak dan Ibu senantiasa mengoptimalkan BMNnya sehingga pengukuran kinerja aset menjadi optimal.

Selain itu, Dalam layanan lelang, telah banyak inovasi yang dilakukan oleh DJKN. Perubahan ini tentunya diiringi harapan layanan lelang akan menjadi lebih memasyarakat dan dikenal oleh banyak pihak. Kepada teman-teman dari perbankan, yang selama ini menjadi stakeholder lelang, kami himbau, kiranya dalam proses menggunakan jasa lelang, peran serta dari Bapak dan Ibu selaku penjual semakin meningkat. Lelang harus menjadi pilihan dalam penjualan. Hal ini tentu tidak saja bagi teman –teman perbankan, namun juga seluruh satuan kerja saat melakukan penjualan aset, demikian juga bagi teman-teman di lingkungan Pemerintah Daerah. 


         “Pada hari ini kami menyampaikan apresiasi kekayaan negara, yang merupakan bentuk penghargaan kami kepada stakeholder DJKN. Penghargaan tersebut akan diberikan kepada Kuasa Pengguna Barang untuk tingkat Unit Pelaksana Pengguna Barang Wilayah/Koordinator Wilayah (Korwil) dan Satuan Kerja (Satker) atas capaian kinerja pengelolaan BMN dalam kinerja 2019-2020”, ujarnya.

Ketua Acara Maulina Fahmilita, menambahkan acara Apresiasi Kekayaan Negara di tahun 2020 ini merupakan agenda tahunan yang telah dilaksanakan sejak 2015. Berarti telah memasuki tahun ke-5 pelaksanaannya. Seperti juga pandemi covid-19 yang menuntut kita untuk berubah, penghargaan atas kinerja Bapak dan Ibu dalam mengelola kekayaan negara juga terus menerus kami sempurnakan. Seperti salah satu penilaian tahun ini yang mulai menyoroti kinerja teman-teman di lingkup pemerintah Daerah, dalam mengelola aset di daerahnya masing-masing. Selain itu tentu saja DJKN juga tetap fokus pada kontribusi satuan kerja maupun stakeholder dalam unsur Pengguna Barang dalam pengelolaan BMN dan dari Perbankan yang memaksimalkan pemasaran objek lelang dengan tetap memperhatikan prudential banking principle dan good corporate governance.

Selain itu, penghargaan tersebut juga diberikan kepada Pengguna Jasa Lelang dan Pejabat Lelang Kelas II atas capaian kinerja dalam pelaksanaan lelang selama 2019-2020. Tentunya dalam penilaian dan penetapan Kekayaan Negara Awards 2020 atas kinerja pengelolaan BMN Unit Pelaksana Pengguna Barang Wilayah (UPPB-W)/Koordinator Wilayah Satuan Kerja Kementerian/Lembaga di Wilayah Kerja Kanwil DJKN Sumut dengan berpedoman penilaian kinerja pengelolaan BMN dalam rangka Kekayaan Negara Awards Tahun 2020 yang telah ditetapkan.

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini