Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
KPKNL Palembang Sumbang Penerimaan Negara Rp4,08 Miliar
Wahidin
Senin, 15 Juni 2020 pukul 15:55:45   |   504 kali

Palembang – Di tengah Bencana Nasional Nonalam Penyebaran corona virus disease 2019 (Covid-19), Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palembang sukses melaksanakan lelang Eksekusi Harta Pailit atas permohonan dari Tim Kurator PT. Karya Sawit Lestari (Dalam Pailit) dengan pokok lelang sebesar Rp62,876 milyar. Lelang yang dilaksanakan hari ini (15/06) melalui laman lelang.go.id dengan cara penawaran tertutup (closed bidding) dipimpin oleh Pelelang Ahli Muda, Mohamad Asrori yang juga dihadiri oleh ketiga anggota Tim Kurator selaku penjual dan para saksi serta dipantau langsung oleh Kepala KPKNL Palembang, Ridho Wahyono dan disiarkan melalui live Instagram KPKNL Palembang di @kpknl.palembang.

 

Mengacu pada Peraturan Direktur Jenderal Kekayaan Negara (Perdirjen KN) Nomor 5/KN/2020 tentang Panduan Pemberian Layanan Lelang Pada KPKNL dalam Status Bencana Nasional Nonalam Penyebaran corona virus disease 2019 (Covid-19), terlihat  ada yang sedikit berbeda dalam pelaksanaan lelang kali ini, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan selama wabah serta mengikuti instruksi pemerintah terkait Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) diantaranya penggunan masker dan pelindung wajah (face shield) serta menjaga jarak fisik (phisical distansing) dan juga dilakukan pengukuran suhu tubuh dan mencuci tangan sebelum masuk ke ruang lelang. “Inilah penampakan kami, jadi mohon maaf kalau wajah kami tidak bisa diingat, bermasker dan pakai pelindung wajah” ujar Ridho Wahyono mengawali sambutannya.

 

Jika dengan pelaksanaan lelang hari ini, Seksi Pelayanan Lelang KPKNL Palembang telah berhasil membukukan pokok lelang sebesar Rp82,999 milyar atau sebesar 55% dari target pokok lelang tahun 2020 dan tentunya membawa semangat optimesme untuk menyudahi tahun 2020 dengan menghijaukan semua Indikator Kinerja Utama (IKU) antara lain pokok lelang, bea lelang, dan produktifitas lelang. “Ini merupakan capaian yang luar biasa ditengah wabah covid-19, mungkin tidak banyak atau bahkan belum ada KPKNL yang telah mencapai pokok lelang 50% dari target sampai dengan bulan Juni tahun ini, dan kami optimis akan tercapai IKU lelang 2020” lanjut Ridho Wahyono menjelaskan.

 

Pada kesempatan yang sama, Mohamad Asrori, Pejabat Lelang yang memimpin jalannya lelang saat ditemui setelah pelaksanaan lelang menjelaskan bahwa dengan laku lelang hari ini maka KPKNL Palembang telah menyumbang penerimaan negara sebesar Rp4,08 Milyar. “Ini adalah berkah untuk KPKNL Palembang, di saat kondisi seperti ini (wabah covid-19, red) kami bisa menyumbangkan PNBP 4% dan pajak 2,5% dari pokok lelang” (Asr-Humas)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini