Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berita DJKN
Kunjungan Kerja Dirjen Kekayaan Negara ke Bumi Lancang Kuning
Christian Junyanto Sinaga
Rabu, 21 November 2018 pukul 16:51:23   |   658 kali

Pekanbaru – Direktur Jenderal Kekayaan Negara Bapak Isa Rachmatarwata melakukan kunjungan kerja ke Kantor Wilayah DJKN Riau, Sumatera Barat dan Kepulauan Riau (RSK) serta Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pekanbaru pada Selasa (20/11).). Kunjungan Dirjen Kekayaan Negara ke Pekanbaru dilakukan dalam rangka Penandatanganan Perjanjian Pinjam Pakai dengan Pemerintah Kota Dumai yang diselenggarakan di Kota Dumai. Kunjungan Dirjen Kekayaan Negara di Pekanbaru diawali dengan berkeliling ruang kerja Kanwil DJKN RSK, yang kemudian dilanjutkan dengan Pemberian Arahan oleh Direktur Jenderal Kekayaan Negara kepada seluruh pegawai Kanwil DJKN RSK dan KPKNL Pekanbaru yang diselengarakan di Aula Kanwil DJKN RSK.

Pemberian Arahan oleh Dirjen Kekayaan Negara diawali dengan menyanyikan Mars DJKN  dan dilanjutkan sambutan Kepala Kanwil DJKN RSK. Dalam sambutannya, Kepala Kanwil DJKN RSK, T. Agus Priyo Waluyo menyampaikan capaian-capaian Kanwil DJKN serta KPKNL yang berada di Riau, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau disampaikan. Agus juga melaporkan keikutsertaan unit-unit tersebut dalam seleksi Wilayah Bebas Korupsi, dan persiapan KPKNL Pekanbaru dan KPKNL Batam untuk mengikutinya pada tahun 2019.

Menanggapi laporan tersebut, Isa menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Kanwil DJKN RSK atas seluruh target yang telah terpenuhi. Sedangkan beberapa target yang masih membutuhkan kerja keras, Dirjen KN ini berpesan agar menganggapnya sebuah tantangan yang harus dihadapi dan akan membuat seluruh pegawainya meningkatkan potensi. Isa menanyakan tentang kendala dan permasalahan yang ada pada Kanwil DJKN RSK dan KPKNL Pekanbaru. Dirjen Kekayaan Negara menyampaikan bahwa baginya tidak ada target yang terlalu tinggi, yang ada ialah target yang belum tercapai. Target dibuat untuk mememberikan rangsangan kepada pegawai dalam melakukan suatu pekerjaan. Apabila target tercapai, berarti kita hanya melakukan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan kita. Sementara itu sebagai pegawai Kementerian Keuangan, kita diwajibkan untuk melakukan pengembangan diri. Itulah mengapa apabila target belum tercapai, harusnya menjadikan kita sebagai pegawai yang melakukan pengembangan diri.

Terkait dengan target suatu kantor yang belum tercapai, Beliau mengatakan perlu dilakukan suatu analisa penyebab sehingga target tersebut belum dapat tercapai. Analisa yang sistematis tersebut dilakukan terhadap fakta-fakta yang terjadi pada masyarakat, “apakah hal tersebut dikarenakan kondisi ekonomi masyarakat, apakah kecenderungan terhadap hal lain, ataupun sebab-sebab lainnya.” Analisis tersebut digunakan KPKNL untuk melakukan inovasi dalam pelayanan guna mencapai target yang telah ditentukan. Contohnya inovasi dalam mencapai target limit lelang, dilakukan dengan menyelenggarakan acara terkait dengan lelang pada pusat perbelanjaan, car free day, dan berbagai event lainnya yang ada di wilayah kerja suatu KPKNL. Inovasi lain juga dapat dilakukan dalam bidang lain. Menjadi revenue center, DJKN juga perlu meningkatkan hubungan baiknya terhadap Kementerian/Lembaga maupun pihak lainnya guna melancarkan pelaksanaan tugas dan fungsi kita nantinya sebagai revenue center.

Setelah acara Pemberian Arahan ini selesai, Dirjen Kekayaan Negara melanjutkan kunjungan ke KPKNL Pekanbaru. Ini merupakan kunjungan pertama oleh Isa Rachmatarwata sebagai Dirjen Kekayaan Negara ke KPKNL Pekanbaru. Seluruh pegawai KPKNL Pekanbaru yang hadir pada saat itu tampak antusias menyambut Dirjen Kekayaan Negara. Pada kunjungan tersebut, Dirjen Kekayaan Negara melihat seluruh ruangan yang ada di KPKNL Pekanbaru. Dirjen Kekayaan Negara juga memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh pegawai agar senantiasa menjaga integritas dalam melakukan pekerjaan. Diharapkan kunjungan kerja Direktur Jenderal Kekayaan Negara ke KPKNL Pekanbaru pada Selasa (20/11) menjadi pemicu semangat, motivasi dan dorongan yang tinggi, sehingga segenap pejabat dan pegawai di lingkungan KPKNL Pekanbaru bekerja lebih giat dan berprestasi.

Penulis: Christian Junyanto Sinaga

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini