Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Sorong > Berita
Penyertaan Modal Pemerintah Pusat pada Kementerian Perhubungan kepada Perum LPPNPI/Airnav di Provinsi Papua Barat
Bahrahmat Simamora
Kamis, 10 November 2022   |   214 kali

Sorong (10/11) KPKNL Sorong melakukan Rapat Persiapan Penilaian Barang Milik Negara (BMN) berupa Gedung/Bangunan dalam rangka Penyertaan Modal Pemerintah Pusat (PMPP) pada Kementerian Perhubungan kepada Perusahaan Umum (Perum) Lembaga Penyelenggaraan Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI)/Airnav. Materi rapat terkait persiapan dan tatacara penilaian dilakukan serta kendala-kendala yang mungkin ditemui pada saat penilaian. Rapat dibuka oleh Kepala KPKNL Sorong Antonius Arie Wibowo dan dipimpin oleh Pejabat Fungsional Penilai Pemerintah Ahli Muda KPKNL Sorong Try Alim Nasrudin. Peserta rapat berasal dari Manager Aset Kantor Pusat Perum LPPNPI Arie Satya Darmawan, Kantor UPBU Kelas I Deo Sorong, Kantor UPBU Kelas II Rendani Manokwari, Kantor UPBU Kelas III Wasior, Kantor Upbu Kelas III Kaimana, Kantor UPBU Kelas III Teminabuan, Kantor UPBU Kelas III Torea Fakfak dan Kantor UPBU Kelas III Bintuni.

PMPP pada LPPNPI/Airnav sangat diperlukan guna memperbaiki struktur permodalan dan meningkatkan kapasitas usaha perusahaan, serta optimalisasi penggunaan BMN. KPKNL Sorong siap menyukseskan langkah strategis pemerintah dengan menyelesaikan penilaian BMN berupa Gedung/Bangunan pada Kementerian Perhubungan kepada LPPNPI/Airnav di Provinsi Papua Barat pada akhir November 2022. Semoga PMPP dapat meningkatkan kualitas keselamatan dan standarisasi fasilitas yang digunakan untuk pelayanan navigasi penerbangan di Indonesia dan juga meningkatkan penerimaan negara.

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini