Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Sinergi KPKNL Jakarta I Dengan KPKNL Bogor dan KPKNL Bekasi
Sena Mahesa Wicaksana
Senin, 11 Desember 2017   |   251 kali

Bogor (4/12/2017)-Staf pada Seksi Piutang Negara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta  I Mahaeni Puri Windari berkunjung ke KPKNL Bogor untuk mengajukan permohonan bantuan terkait pengurusan piutang Negara.

Dalam rangka pengurusan piutang negara penyerahan Kementerian Keuangan cq. DJKN eks BPPN (eks. Bank Mandiri) KPKNL Jakarta I meminta  bantuan KPKNL Bogor untuk melaksanakan penyitaan karena barang jaminan debitor berada di wilayah kerja KPKNL Bogor.

Selain itu KPKNL Jakarta I juga meminta bantuan  penilaian ulang atas debitor dalam rangka penyelesaian kredit melalui eksekusi barang jaminan.

Kepala KPKNL Bogor Abdul Manaf yang kami temui di ruang kerjanya mengatakan bahwa permohonan bantuan sudah biasa dilakukan oleh KPKNL lain yang mempunyai barang jaminan di wilayah kerja KPKNL Bogor. Manaf akan membantu proses penyitaan dan penilaian barang jaminan debitor yang akan menjadi target penerimaan PNDS tahun 2018.

Kepala Seksi Piutang Negara KPKNL  Bogor Leny Murtiningrum mengatakan bahwa permohonan bantuan bisa dilaksanakan apabila semua persyaratan sudah dilengkapi. Untuk itu akan diteliti dulu semua berkas dan bila sudah lengkap akan dijadwalkan untuk pelaksanaan penyitaan. Untuk permohonan penilaian ulang akan dibicarakan lebih lanjut dengan Seksi Penilaian.

Selain ke KPKNL Bogor, KPKNL Jakarta I juga berkoordinasi dengan KPKNL Bekasi untuk hal serupa pada tanggal 07 Desember 2017, staf seksi Piutang Negara KPKNL Jakarta I Lydia Sinurat bertemu dengan Kepala Seksi Piutang Negara KPKNL Bekasi, Maradon.  "Apabila semua berkas sudah lengkap maka proses penyitaan dan penilaian barang jaminan bisa dilaksanakan", demikian Maradon menyatakan.

Di sela-sela kegiatan revaluasi yang tengah dilakukan, KPKNL Jakarta I tetap melaksanakan tugas dan fungsi sebagai usaha penerimaan PNDS dengan melakukan koordinasi dengan KPKNL lain. Sinergi yang muncul diharapkan menjadi bentuk perwujudan nilai-nilai kementerian keuangan dan membawa hasil bagi tercapainya target. (Teks dan Foto: Aziza Yuniarti)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini