Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Berjanji Netral pada PILKADA dan PEMILU, Pegawai Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY Serempak Bacakan Ikrar
Unggul Aji Mulyo
Rabu, 08 Maret 2023   |   63 kali

Semarang (08/03) – Menjelang tahun politik yang akan datang, peran dan posisi Aparatur Sipil Negara (ASN) memang menjadi kritis dan krusial. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (UU 5/2014) secara jelas telah mengatur ASN dalam bersikap dalam setiap adanya Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) dan Pemilihan Umum (PEMILU).

 

Mengusung amanat dari UU 5/2014 tersebut, Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY berinisiasi menjaga integritas dan profesionalisme jajarannya dengan menyelenggarakan kegiatan Pembacaan Ikrar Netralitas. Acara diselenggarakan secara hibrid pada hari Selasa, 7 Maret 2023. Tri Wahyuningsih Retno Mulyani, Kepala Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY dalam sambutannya mewanti-wanti agar seluruh pegawai agar selalu mengingat peranannya. “Gunakan secara bijak hak kita sebagai ASN, jangan sampai kelalaian kita akan menjadi penyesalan ke depannya, apalagi (pada) era yang mudah viral seperti saat ini”, terang Ani.

 

Menginjak ke inti acara, Ani memimpin dengan tegas pembacaan Ikrar Netaritas dan diikuti seluruh pegawai. Dengan keteguhan dan profesionalismenya, setiap pegawai baik ASN maupun PPNPM di lingkungan Kanwil DJKN Jawa Tengah dan DIY berjanji untuk bersikap netral terhadap pelaksanaan PILKADA dan PEMILU yang akan datang. (Penulis: Unggul Aji Mulyo)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini