Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Jalan Tiga Bulan, Produktivitas Lelang pada Kedai Lelang UMKM KPKNL Tasikmalaya mencapai 100 persen
Heru Widiyanto
Minggu, 18 Juli 2021   |   179 kali

Sejak dicanangkannya Kedai Lelang UMKM KPKNL Tasikmalaya pada 23 April 2021 sampai dengan bulan Juli 2021, KPKNL Tasikmalaya telah melaksanakan tujuh kali kegiatan kedai lelang UMKM. Pada kedai lelang UMKM yang dilaksanakan setiap 2 minggu sekali ini kami telah menggandeng beberapa pelaku UMKM produk khas Priangan Timur, diantaranya:

1)     produk Bordir dari UMKM Arista bordir berupa kain kebaya, mukena, gamis bordir, tas bordir dan tunik,

2)     Produk UMKM makanan berupa kue kering, dan olahan kacang Kota Tasikmalaya;

3)     Produk UMKM kelom geulis, tarumpah, pakaian adat sunda pangsi dan payung geulis Kota Tasikmalaya;

4)     Produk UMKM Rajapolah berupa aneka assesoris rumah tangga seperti wadah air mineral gelas, tempat tisu berbahan kayu ukir, teko blurik, aneka sandal berbahan kulit sintetis;

5)     Produk UMKM tanaman hias dari Kabupaten Ciamis;

6)     Produk UMKM Rajapolah berupa anyaman mendong berupa tempat tisu dan tempat laundry, Kabupaten Tasikmalaya;

7)     Produk UMKM Batik khas Kota Tasikmalaya;

8)     Produk UMKM olahan kulit berupa tas, dompet, sandal, dan jaket berbahan kulit asli dari Kabupaten Garut, dan

9)     Produk UMKM batik khas daerah garut berupa batik garutan.

 

Dari setiap lelang yang dilaksanakan, kami telah berhasil menjangkau para pembeli lelang dari berbagai wilayah di Indonesia, diantaranya adalah pembeli yang berasal dari Yogyakarta, Cirebon, Cilacap, Bandung, Bekasi, dan beberapa wilayah di luar pulau Jawa yaitu Tarakan dan Pontianak. Hal ini menunjukkan bahwa penjualan lelang secara online melalui website lelang.go.id dapat memperluas potensi pasar produk UMKM di wilayah Priangan Timur.

Lelang yang telah dilaksanakan secara rutin ini berhasil meraup pokok lelang sebesar Rp19.815.255 yang terdiri dari 27 frekuensi lelang yang seluruhnya laku dengan jumlah lot lelang sebanyak 88 lot dengan 47 lot lelang laku, sehingga produktivitas lelang untuk kedai lelang UMKM KPKNL Tasikmalaya mencapai nilai sempurna yaitu 100%. Selanjutnya, kegiatan kedai lelang UMKM ini akan terus kami agendakan secara rutin guna mendukung Program Pemulihan Ekonomi Nasional. 

Disclaimer
Tulisan ini adalah pendapat pribadi dan tidak mencerminkan kebijakan institusi di mana penulis bekerja.
Foto Terkait Artikel
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini