Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Tarakan > Berita
Atur Ulang Strategi Pencapaian Kinerja, KPKNL Tarakan Gelar Rapat DKO Triwulan I
Putri Setyaningsih
Selasa, 06 April 2021   |   133 kali

TarakanKantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tarakan menyelenggarakan rapat Dialog Kinerja Organisasi (DKO) dan Mitigasi Risiko Triwulan I pada Senin (05/04). Kegiatan ini merupakan bagian dari proses monitoring dan evaluasi kinerja. Kegiatan diadakan dalam rangka me-review, mengarahkan, memotivasi, meningkatkan kerja sama internal, dan meningkatkan akuntabilitas serta mengambil keputusan atas perubahan kinerja organisasi atau pegawai demi peningkatan kualitas kinerja.

Rapat yang diselenggarakan secara virtual ini dipimpin oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal Lapianus Bubu. Dalam paparannya, Lapianus Bubu memaparkan capaian Nilai Kinerja Organisasi (NKO) KPKNL Tarakan sebesar 81,07%. Sebanyak delapan Indikator Kinerja Utama (IKU) berstatus hijau, empat IKU berstatus merah, enam IKU berstatus abu-abu, dan satu IKU berstatus kuning. Tidak hanya capaian IKU yang dibahas, tapi juga kendala yang dihadapi masing-masing seksi pada triwulan I,  dan rencana kerja untuk triwulan II tahun 2021. Kepala KPKNL Tarakan Guntur Sumitro menyampaikan apresiasi atas capaian kinerja yang telah diraih pada triwulan I dan memberikan arahan agar peningkatan kinerja terus dapat dilakukan guna memenuhi target yang telah ditetapkan.

Sesuai Keputusan Menteri Keuangan 590/KMK.01/2016, DKO merupakan komunikasi formal antara pimpinan pemilik peta strategi dengan pejabat dan pegawai di bawahnya untuk mendiskusikan pencapaian strategi, kinerja, risiko, dan rencana aksi organisasi yang dilaksanakan secara terstruktur dan berkala sesuai dengan periode triwulanan.

Setelah pemaparan DKO, kegiatan dilanjutkan dengan mitigasi risiko triwulanan, dan evaluasi pemantaun pengendalian intern periode triwulan I tahun 2021. Salah satu mitigasi risiko yang telah dilaksanakan oleh Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara adalah melakukan koordinasi dengan satuan kerja di wilayah Kabupaten Bulungan dan Berau melalui aplikasi zoom. Koordinasi yang dilakukan terkait progress tindak lanjut pengelolaan aset dan pengukuran implementasi SBSK. Selanjutnya, mitigasi risiko yang telah dilakukan oleh Seksi Piutang Negara yaitu penagihan kepada debitur melalui whatsapp, melalukan penyitaan terhadap barang jaminan, dan telah menjadwalkan penyampaian surat paksa kepada debitur.

Menutup kegiatan, Lapianus Bubu menyampaikan agar rencana kerja dilaksanakan secara efektif dan efisien untuk mencapai target yang telah ditentukan, namun tetap mengedepankan penyerapan anggaran yang berkualitas dan meminimalkan risiko pandemi. Hal tersebut dapat dilakukan antara lain dengan cara mengoptimalkan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, melaksanakan Focus Group Discussion, serta terus melakukan penggalian potensi lelang. (Teks: Putri, Foto: Keni)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini