Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Tarakan > Berita
REVALUASI TUNTAS DAN BERKUALITAS
Ani Rejeki
Rabu, 27 Februari 2019   |   229 kali

Tarakan - 21 Februari 2019. Menindaklanjuti temuan Badan Pemeriksa Keuangan terhadap pelaksanaan Penilaian Kembali BMN, KPKNL Tarakan bersama Kantor Wilayah DJKN Kalimantan Timur dan Utara berkoordinasi dengan satuan kerja terkait pada tanggal 21 Februari 2019 bertempat di gedung aula KPKNL Tarakan, U’Tarakan Ballroom.

Temuan yang dibahas sebagaimana disampaikan BPK melalui Laporan Nomor 119/LHP/XV/12/2018 tanggal 31 Desember 2018 hal Laporan Hasil Pemeriksaan Atas Penilaian Kembali Barang Milik Negara Tahun 2017-2018 pada Kementerian Keuangan Selaku Pengelola Barang, Kementerian/Lembaga Selaku Pengguna Barang dan Instansi Terkait Lainnya.

Rapat dibuka oleh Guntur Sumitro, selaku Kepala KPKNL Tarakan dan kemudian dipimpin oleh Sudirman, selaku Plt. Kepala Bidang Pengelolaan Kekayaan Negara Kanwil DJKN Kaltimtara. Hadir pada rapat tersebut perwakilan satuan kerja dan koordinator wilayah diantaranya, Kepolisisan Daerah Kalimantan Utara, Kantor Wilayah DJPB Provinsi Kalimantan Utara dan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Utara. 

Pembahasan tidak berhenti pada temuan BPK saja namun terkait pengelolaan BMN pada umumnya. Terkait penilaian kembali BMN, Sudirman menyampaikan perlu dilaksanakan inventarisasi ulang oleh Satuan Kerja terhadap seluruh BMN yang sebelumnya telah dilakukan Penilaian Kembali. Hal ini untuk memastikan nantinya ketika dilakukan pemeriksaan selanjutnya oleh BPK RI pelaksanaan inventarisasi dapat dipertanggungjawabkan. Sedikit berbeda dengan pelaksanaan Penilaian Kembali sebelumnya dimana KPKNL melakukan pendampingan kepada seluruh satuan kerja pada saat pelaksanaan survei lapangan BMN objek Penilaian Kembali berupa tanah, karena keterbatasan sumber daya dan waktu pelaksanaan, pendampingan di lapangan dapat dilaksanakan pada kondisi tertentu saja. Namun demikian, KPKNL Tarakan berusaha secara maksimal untuk dapat mendukung pelaksanaan inventarisasi sehingga bisa mendapatkan hasil yang diharapkan.

Rapat ditutup dengan komitmen bersama untuk menyukseskan Penilaian Kembali BMN. Reval TUNTAS!

(Teks :Yohanova Adi Prasetyo, Foto : Mei Wulandari, Editor : Iwan Kurniawan)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini