Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Jaga dan Optimalkan Kualitas Kinerja, Gelar DKO
Sobarudin
Jum'at, 13 Juli 2018   |   198 kali

Tangerang- Guna meningkatkan kinerja organisasi dan individu, perlu dialog kinerja antara pimpinan/pejabat dengan bawahannya secara efektif dan berkala. Hal tersebut yang mendasari Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tangerang II melaksanakan Dialog Kerja Organisasi (DKO) pada pada Jum’at (06/07/2018) sebagai bagian dari proses monitoring dan evaluasi kinerja. Dialog Kerja Organisasi merupakan sarana komunikasi formal terstruktur antara pimpinan dengan bawahan untuk mendiskusikan pencapaian strategi, kinerja, dan rencana aksi dalam suatu periode tertentu. Kepala KPKNL Tangerang II, Tredi Hadiansyah, memimpin rapat DKO triwulan II Tahun 2018 yang diikuti oleh Kepala Seksi dan Kepala Sub Bagian Umum. Pelaksanaan DKO triwulan II akan fokus membahas tindak lanjut rencana aksi yang telah dilaksanakan pada triwulan II. Selain itu, pada kesempatan tersebut juga membahas atau menyusun rencana aksi triwulan III tahun 2018.

Dialog Kerja Organisasi yang digelar di ruang perpustakaan KPKNL Tangerang II ini bertujuan antara lain reviu kinerja organisasi atau pegawai dalam rangka mengambil tindakan untuk memperbaiki kinerja, memotivasi dan mengarahkan bawahan untuk berkinerja lebih baik, meningkatkan kerjasama internal, mengubah cara berpikir dan bertindak para pegawai dengan memperjelas ekspektasi kerja, mengambil keputusan akan perubahan yang berdampak strategi dan meningkatkan akuntabilitas dalam pengelolaan kinerja.

Sebagaimana laporan dari Seksi Kepatuhan Internal bahwa pada semester I tahun 2018, dari 18 IKU pada Kontrak Kinerja Kemenkeu Three (Kepala KPKNL), terdapat 13 IKU yang memiliki target capaian di triwulan II dengan rincian 13 IKU telah memenuhi target. Capaian Nilai Kerja Organisasi (NKO) sampai dengan semester I tahun 2018 yang telah dilaporkan Seksi Kepatuhan Internal adalah sebesar 114,20. Semua capaian IKU yang wajib dicapai pada semester I tahun 2018 berwarna hijau. Kepala KPKNL menyampaikan apresiasi atas kinerja unit terkait dan mengharapkan agar capaian ini dapat dipertahankan serta ditingkatkan sampai dengan akhir tahun karena capaian hijau ini baru dibandingkan dengan target Q2, sedangkan target tahunan yang harus dipenuhi masih banyak.

Selanjutnya, Kepala KPKNL Tangerang II menginstruksikan agar disusun rencana aksi atas IKU yang capaiannya masih kuning yaitu Pengelolaan Anggaran yang Optimal. Rencana aksi yang akan diambil adalah melakukan rapat evaluasi rencana penyerapan anggaran semester I dan rencana kerja semester II dan meminta para kepala seksi agar membuat rencana kerja semester II yang sesuai dengan sisa pagu anggaran. Tredi Hadiansyah mengharapkan ada peningkatan kinerja dan upaya maksimal dalam melaksanakan tugas.

 

(Team HI – KPKNL Tangerang II)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini