Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
KPKNL Tangerang I Selenggarakan Sharing Knowledge Pengelolaan Kinerja
Apit Rina Wahidah
Rabu, 14 Maret 2018   |   161 kali

Tangerang - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Tangerang I kembali mengadakan kegiatan Forum Cinta Ilmu (FCI). Event ini merupakan kegiatan sharing knowledge bagi semua pegawai yang digelar pada Selasa, (13/3) di ruang rapat KPKNL Tangerang I. Acara ini dibuka oleh Kepala KPKNL Tangerang I Mas Agus Subakti. Dalam sambutannya, Mas Agus Subakti menyampaikan acara ini merupakan kegiatan yang baik untuk diselenggarakan secara rutin karena merupakan ajang berbagi pengetahuan kepada seluruh pegawai.


Staf pada seksi Kepatuhan Internal (KI) KPKNL Tangerang I Alief Sukma Abi Perwira berperan sebagai narasumber sharing knowledge kali ini dengan materi hasil diklat pengelolaan kinerja. Sharing knowledge diawali dengan sebuah game interaktif dari aplikasi game Kahoot yang dimaksudkan sebagai pre-test untuk merefresh kembali pengetahuan terkait dengan ketentuan pengelolaan kinerja pegawai.

Usai game Kahoot, Alief menyampaikan materi pengelolaan kinerja pengelolaan kinerja pegawai yang telah diperolehnya selama mengikuti Diklat yang diselenggarakan pada 5-9 Maret 2018.


Kegiatan pada hari itu juga diakhiri dengan game yang sama sebagai post-test. Para pegawai yang hadir sangat antusias mengikuti sharing knowledge ditandai dengan meningkatnya score yang diperoleh pada saat post-test dibandingkan dengan pre-test sebelumnya.


Di akhir acara, Kepala KPKNL Tangerang I Mas Agus Subakti mengapresiasi Alief Sukma Abi Perwira selaku pemateri atas inovasi yang dilakukan. “Kegiatan ini sangat positif dan inovasi yang diberikan membuat para pegawai dapat memahami apa yang disampaikan dengan lebih baik, hasil post-test banyak yang di atas 70%, diharapkan untuk sharing knowledge berikutnya dapat juga menggunakan metode seperti ini”, ujar Bakti menutup kegiatan pagi itu.

(Teks/Foto: Tim HI)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini