Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM dan Sosialisasi Kontrak Kinerja oleh Kanwil DJKN Kalimantan Barat
Domas Meida Budiyanto
Rabu, 18 Maret 2020   |   193 kali

Singkawang – Kamis (12/03) Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Singkawang bertempat di ruang rapat Gunung Poteng menerima kunjungan tim dari bidang KIHI Kanwil DJKN Kalimantan Barat. Agenda kegiatan tim selama 2 hari di Singkawang tanggal 12 s.d 13 Maret 2020 untuk melakukan evaluasi atas kelengkapan dokumen penilaian Zona Integritas menuju WBK/WBBM tahun 2020 pada KPKNL Singkawang dan memberikan Sosialisasi Kontrak Kinerja dan review  data Pengelolaan Kinerja tahun 2019.

Acara diawali dengan sambutan oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal Parwoto. yang menyampaikan bahwa tim pembangunan ZI menuju WBK/WBBM KPKNL Singkawang telah menghimpun dokumen yang dipergunakan untuk keperluan penilaian KPKNL Singkawang sebagai kantor berkategori Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Kedatangan tim evaluator dari Kanwil DJKN Kalimantan Barat akan membantu KPKNL didalam pemenuhan dokumen pada aplikasi Digital Integrity Assessment (DIA). Selanjutnya dilaksanakan penjelasan secara mendetail atas hasil evaluasi dokumen pada aplikasi DIA dari perwakilan masing-masing area pengungkit Tim Pembangunan Zona Integritas dimulai area Manajemen Perubahan, dilanjutkan Penataan Tata Laksana,  Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas, Penguatan Pengawasan, dan terakhir Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.

Pada kesempatan ini tim evaluator dari Kanwil DJKN Kalimantan Barat juga melakukan verifikasi atas jawaban yang disampaikan dengan data dukung yang diupload pada aplikasi DIA, dan hasilnya masih terdapat beberapa catatan yang perlu menjadi perhatian bagi masing masing tim area pengungkit ZI. “Selaku evaluator dari Kanwil DJKN Kalimantan Barat saya menyampaikan terima kasih atas hasil kerja dari rekan rekan semua demi mewujudkan KPKNL Singkawang sebagai kantor berkategori Wilayah Bebas dari Korupsi dengan terus menjaga integritas dan terus bekerja dengan penuh semangat” ucap Joko Surono, Kepala Seksi Kepatuhan Internal Kanwil DJKN Kalimantan Barat.

Hari kedua, Jumat 13 Maret 2020  diisi dengan Sosialisasi Kontrak Kinerja dan review pengelolaan kinerja tahun 2019. “Pada tahun 2020 KPKNL Singkawang mendapatkan kenaikan beberapa target kinerja bila dibandingkan dengan tahun 2019” demikian disampaikan Parwoto selaku Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Singkawang. Menurut data distribusi target nominal IKU Cascading Peta Tahun 2020  yang diterima dari Kanwil DJKN Kalimantan Barat, IKU yang mengalami peningkatan antara lain persentase hasil lelang (pokok lelang), PNBP Aset, PNBP Lelang, PNBP Pegadaian dan target jumlah bidang tanah yang disertipikatkan.

Sosialisasi Kontrak Kinerja disampaikan oleh Joko Surono yang dalam paparannya menyampaikan agar dalam menyusun Kontrak Kinerja berpedoman pada KMK No 467/KMK.01/2014 tentang Pengelolaan Kinerja. “Sebagai pembina kami berpesan kepada rekan-rekan semua untuk aware terhadap Kontrak Kinerja dan segera melakukan update di aplikasi e-performance, karena tools inilah yang digunakan untuk mengukur kinerja kita” demikian pungkas Joko Surono mengakhiri paparannya.  

 

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini