Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
Simulasi Lelang Warnai Pelaksanaan DJKN Goes To Campus di Politeknik Negeri Sambas
Domas Meida Budiyanto
Kamis, 14 November 2019   |   161 kali

Rabu, 13 Nopember 2019, KPKNL Singkawang mengadakan acara DJKN Goes To Campus bertempat di Gedung Kuliah Terpadu Lantai I Politeknik Negeri Sambas (Poltesa) dengan peserta kurang lebih 150 mahasiswa jurusan Akuntansi.  Acara ini  merupakan rangkaian kegiatan Pekan Kekayaan Negara dalam rangka ulang tahun DJKN yang ke-13. Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Direktur I Poltesa, Andiyono, didampingi beberapa pejabat dari Poltesa.

Acara dimulai pukul 10.00 WIB dipandu oleh pembawa acara  Lolita Andam Devianandra dan dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Andiyono selaku tuan rumah. Dalam sambutannya Andiyono mengatakan bahwa Poltesa akan selalu terbuka untuk bekerjasama dengan semua pihak termasuk KPKNL. “Kami juga mengucapkan terima kasih kepada KPKNL Singkawang yang berkenan hadir disini dan membagi ilmu pengetahuan seputar Kekayaan Negara, Piutang dan  Lelang kepada mahasiswa kami, semoga ke depan Poltesa dan DJKN dapat bekerjasama lebih baik lagi dalam membangun generasi bangsa,” ujarnya kemudian. Selanjutnya Parwoto, Kepala Seksi Kepatuhan Internal KPKNL Singkawang selaku koordinator acara menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang sangat baik dan berpesan kepada mahasiswa yang hadir untuk memperhatikan materi yang disampaikan oleh narasumber sehingga semakin menambah wawasan seputar pengelolaan kekayaan negara.

Selanjutnya, Valentinus Rizky RR menyampaikan materi seputar pengenalan tugas dan fungsi DJKN dalam pengelolaan kekayaan negara , penilaian dan lelang.  Mahasiswa yang hadir sangat antusisas dalam mengikuti kegiatan ini, tercatat 10 peserta mengajukan beragam pertanyaan kepada narasumber, antara lain mengenai tata kelola Barang Milik Negara, prosedur lelang online, dan tantangan DJKN ke depan sebagai asset manager. Untuk lebih memperkenalkan lelang kepada peserta yang hadir, acara dilanjutkan dengan simulasi lelang konvensional yang dipandu oleh Aga Budiman. Kemeriahan dan keriuhan tercipta pada pelaksanaan simulasi lelang ini dengan beragam barang yang dijual berupa botol air minum, jam meja, payung, tas punggung, dan jam dinding. DJKN Goes To Campus diakhiri dengan foto bersama dan penyerahan plakat serta piagam penghargaan dari KPKNL Singakawang kepada Politeknik Negeri Sambas.


Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini