Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4, Jakarta Pusat
 1 50-991    ID | EN      Login Pegawai
 
SEMANGAT ASIAN GAMES 2018 MENJADI TEMA IN HOUSE TRAINING DI KPKNL SIDOARJO
Dondy Arizona Harhara
Kamis, 05 Juli 2018   |   206 kali

Sidoarjo – “Semangat pagi!”, seruan Fasilitator Pusdiklat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Khalimi didampingi Emanuella Christianti pada kegiatan In House Training (IHT) yang dilaksanakan pada hari Selasa 3 Juli 2018 di halaman Gedung Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Sidoarjo. Kegiatan yang diikuti oleh seluruh pejabat, pegawai, dan honorer KPKNL Sidoarjo dengan mengambil tema “Bersinergi Untuk Negeri, Siap  Mensukseskan Asian Games 2018” dibuka oleh Kepala KPKNL Sidoarjo Asep Suryadi tepat pukul 08.00 WIB. Pengarahan Asep Suryadi pada pembukaan kegiatan IHT “Lepaskan semua permasalahan, fokus pada kegiatan IHT hari ini, bangun kebersamaan dan ciptakan kekompakan”, tutur Asep Suryadi.

Sebelum memulai kegiatan IHT, seluruh peserta foto bersama dengan membawa bendera negara-negara peserta Asian Games 2018 dan menempelkan logo Asian Games 2018 di kaos masing-masing. Kegiatan IHT ini diselenggarakan Kantor Pusat DJKN bekerja sama dengan PPSDM BPPK Kementerian Keuangan dengan tujuan untuk mengembangkan keterampilan dan membangun strategi dengan melakukan berbagai permainan-permainan yang dipandu oleh Khalimi serta sebagai wujud refreshing  atas kesibukan rutinitas pekerjaan kantor. Game pertama, setiap peserta menampilkan ciri khas dari negara-negara peserta Asian games dengan gerakan yang menarik. Kemudian diikuti dengan games menarik lainnya seperti lomba membawa kelereng dengan balon, yang menggambarkan kekompakan masing-masing tim. Begitu juga dengan game ketiga yaitu transfer water yang memerlukan integritas, strategi, kekompakan, sinergi, dan kesabaran. Tampak jelas terlihat keceriaan dan keseruan peserta IHT dalam mengikuti permainan-permainan tersebut. Para peserta IHT sangat antusias mengikuti kegiatan hari ini.

Ditengah-tengah pelaksanaan IHT, pegawai KPKNL Sidoarjo tetap memberikan layanan terbaiknya terhadap stakeholder karena pelaksanaan IHT tahun ini bersamaan dengan kegiatan rekonsiliasi BMN Semester I Tahun 2018.

Setelah beberapa rangkaian permainan dilakukan, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Khalimi di ruang Aula KPKNL Sidoarjo. Beliau menyampaikan “Aspek-aspek yang perlu diperhatikan dalam membentuk tim yang andal yaitu :  membangun integritas agar terwujud karakter yang andal, bekerja dengan kompetensi terbaik, berdedikasi tehadap komitmen untuk mencapai tujuan, selalu konsisten memberikan kinerja terbaik dan menjaga kekompakan antar anggota tim”. “Tak kalah pentingnya dalam pembentukan sebuah tim adalah membangun komunikasi yang meningkatkan efektivitas. Prinsip komunikasi adalah saya nyaman, kamu nyaman, saya paham, kamu paham.” ujar Khalimi.

Staf Kepegawaian Kantor Pusat DJKN Tri Atmojo juga menyampaikan materi kepegawaian terkait pelaksanaan diklat yang berguna untuk meningkatkan pengetahuan pegawai agar menjadi pegawai yang unggul.

Akhir acara ditutup dengan pemberian bingkisan indah terhadap pegawai yang  bersemangat tingkat “dewa” mengikuti kegiatan IHT hari ini. Pegawai-pegawai tersebut yaitu Kepala Seksi Pelayanan Lelang Yoyok Martiunus Susanto, pelaksana Seksi Pengelolaan Kekayaan Negara Andri Dian Prasetiawan dan pelaksana Seksi Pelayanan Penilaian Masmirah. “Tetap menjaga nilai-nilai Kementerian Keuangan dalam bekerja sebagai satu tim yang andal” begitu pesan Asep Suryadi pada penghujung acara.(teks : Tim HI KPKNL Sidoarjo)

Foto Terkait Berita
Peta Situs | Email Kemenkeu | Prasyarat | Wise | LPSE | Hubungi Kami | Oppini